ANALISA DAN PERANCANGAN SISTEM SOSIAL LEARNING DALAM MENDUKUNG PEMBANGUNAN UNTUK MENINGKATKAN KOTA TANGERANG MENUJU SMART CITY BERBASIS ANDROID

Authors

  • Niki Ratama Universitas Pamulang
  • Munawaroh Munawaroh Universitas Pamulang

Abstract

Kota Tangerang adalah kota yang sedang berkembang dan menuju dalam kemajuan digital, contohnya lain adalah seperti perkembangan pembangunan, kesehatan, pendidikan khususnya dalam penyampaian sebuah informasi dalam memberikan layanan yang mudah diakses masyarakat hingga mewujudkan pemerintah yang bersih dengan keterbukaan informasi. Konsep smart city sudah diterapkan oleh pemerintahan kota tangerang sejak tahun 2016, Beberapa inovasi terus dikembangkan dan telah berhasil menjadikan Tangerang terpilih dalam 25 kabupaten/kota dalam gerakan smart city indonesia oleh kementrian komunikasi dan informasi (KEMENKOMINFO), dikarnakan telah berhasil membuat 167 aplikasi hingga saat ini. Pembuatan atau rancang bangun sistem informasi sosial learning dalam penyampaian sebuah e-learning untuk pemberian edukasi dan sebuah informasi merupakan salah satu cara yang dapat digunakan dalam menciptakan masyarakat yang smart people. dimana melihat karakteristik masyarakat kota tangerang begitu sibuk dengan aktifitasnya dan juga yang sangat sering menggunakan teknologi informasi khususnya media internet dan gadget berupa smartphone berbasis android, maka pembuatan sistem informasi sosial learning berbasis android dirancang dengan konsep Smart Learning System.

Kata kunci: Smart City, OOAD, Learning.

Downloads

Published

2020-06-02