ANALISIS SEMIOTIKA STRUKTURAL PADA IKLAN TOP COFFEE

Authors

  • Tri Pujiati

DOI:

https://doi.org/10.32493/sasindo.v3i3.%25p

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis semiotika struktural pada iklan Top Coffee dengan pendekatan kualitatif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis isi dengan pisau analisis semiotika dari Charles Sanders Pierce dan Ferdinand de Saussure. Data diperoleh dari iklan Top Coffee. Berdasarkan teori semiotika dari Pierce, hasil penelitian menunjukkan bahwa ikon dari iklan ini adalah Iwan Fals sebagai salah seorang legendaris musik di Indonesia, indeks dari iklan ini adalah 3 bungkus Top Coffee, tanda tangan Iwan Fals, dan tanda seru (!), simbol yang terdapat pada iklan adalah Wingsfood and MUI. Berdasarkan teori dari Saussure dapat dilihat bahwa tampilan visual dari iklan ini sangat elegan dan sesuai dengan budaya orang Indonesia dalam minum kopi.

 

Kata Kunci: Semiotika, Iklan, Ikon, Indeks, dan Simbol. 

Downloads

Published

2017-04-11

How to Cite

Pujiati, T. (2017). ANALISIS SEMIOTIKA STRUKTURAL PADA IKLAN TOP COFFEE. Jurnal Sasindo UNPAM, 3(3). https://doi.org/10.32493/sasindo.v3i3.%p