PENGARUH ATRIBUT PRODUK TERHADAP SIKAP KONSUMEN SURAT KABAR SINDO

Suharni Rahayu

Abstract


ABSTRAK Tujuan penelitian ialah untuk mengetahui pengaruh Atribut produk (sebagai variabel X)terhadap Sikap Konsumen (sebagai variabel Y) pada Masyarakat Kelurahan Halim Perdana Kusuma.Metode penelitian yang digunakan pada tulisan ini ialah metode kuantittaif asosiatif (korelatif) sedangkan pengolahan data kuantitatif dengan menggunakan analisis statistik. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh warga Kelurahan Halim Perdana Kusuma, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur yang berlangganan Koran Sindo yang berjumlah 70 konsumen. Sampel dalam penelitian ini menggunakan sampel jenuh, jadi sampel sebanyak 70 responden. Terdapat pengaruh yang cukup kuat dan positif antara Atribut produk terhadap Sikap Konsumen pada Masyarakat Kelurahan Halim Perdana Kusuma, Jakarta yang ditunjukkan dengan koefisien korelasi sebesar= 0,545, koefisien determinasi sebesar 0.2969, Hal ini menunjukkan hubungan variabel X Atribut produk terhadap Variabel Y Sikap Konsumen adalah sebesar 29.69% sedangkan sisanya 70.31% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti maka thit> ttab yaitu 8,15> 1,99 yang artinya bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, Y = 23.92+ 0.459X.

Kata Kunci: Atribut produk dan Sikap Konsumen


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.32493/smk.v1i2.1807

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal SeMaRaK : Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Jl. Surya Kencana No. 1 Pamulang Barat - Tangerang Selatan Banten 15417

Telp/Fax: (021) 7412566
Handphone: +6285880118922
E-mail: jurnalsemarak.unpam@gmail.com






Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.