Pengaruh Motivasi Dan Kepemimipinan Terhadap Kinerja Karyawan PT.Abisatya Panca Nawa

Krisnaldy Krisnaldy, Vetha Lidya Delimah Pasaribu, Senen Senen

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawan pada PT. ABISATYA PANCA NAWA baik secara parsial maupun secara simultan. Metode yang digunakan adalah metode asosiatif. Teknik sampling yang digunakan adalah random sampling menggunakan dengan sampel sebanyak 80 responden. Analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi, analisis koefisien korelasi, analisis koefisien determinasi dan uji hipotesis Hasil penelitian ini adalah Motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 25,702 + 0,738X1, nila koefisien korelasi sebesar 0,654 artinya kedua variabel memiliki tingkat hubungan yang kuat dengan koefisien determinasi sebesar 42,8%. Uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (7,638 > 1,991). Dengan demikian H0 ditolak dan H1 diterima artinya terdapat pengaruh signifikan antara motivasi terhadap kinerja karyawan. Kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 22,334 + 0,692X2 nilai koefisien korelasi sebesar 0,628 artinya kedua memiliki tingkat hubungan yang kuat dengan koefisien determinasi sebesar 39,4%. Uji hipotesis diperoleh t hitung > t tabel atau (7,129 > 1,991). Dengan demikian H0 ditolak dan H2 diterima artinya terdapat pengaruh signifikan antara kepemimpinan terhadap kinerja karyawan. Motivasi dan kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi Y = 14,067 + 0,514X1 + 0,446X2. Nilai koefisien korelasi diperoleh sebesar 0,743 artinya variabel bebas dengan variabel terikat memiliki tingkat hubungan yang kuat dengan koefisien determinasi atau pengaruh secara simultan sebesar 55,2% sedangkan sisanya sebesar 44,8% dipengaruhi faktor lain. Uji hipotesis diperoleh nilai F hitung > F tabel atau (47,515 > 2,720). Dengan demikian H0 ditolak dan H3 diterima. Artinya terdapat pengaruh signifikan secara simultan antara motivasi dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawan

Keywords


Motivasi, Kepemimpinan, Kinerja Karyawan.

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.32493/smk.v5i3.25061

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal SeMaRaK : Jurnal Ilmiah Prodi Manajemen Universitas Pamulang

Jl. Surya Kencana No. 1 Pamulang Barat - Tangerang Selatan Banten 15417

Telp/Fax: (021) 7412566
Handphone: +6285880118922
E-mail: jurnalsemarak.unpam@gmail.com






Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.