Pelatihan Digital Marketing untuk Meningkatkan Daya Saing Desa Wisata Hijau Bilebante

Authors

  • Lady Faerrosa Universitas Bumigora
  • Aryan Agus Pratama Universitas Bumigora
  • Qatrunnada Qatrunnada Universitas Bumigora

DOI:

https://doi.org/10.32493/dkp.v5i3.42938

Keywords:

Daya Saing Produk Wisata, Desa Wisata Hijau Bilebante, Pengenalan Digital Marketing

Abstract

Desa Wisata Hijau (DWH) Bilebante di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, memiliki potensi wisata yang meliputi atraksi alam, kebun herbal, dan kegiatan budaya. Namun, pemasaran digital desa ini masih belum optimal. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas digital marketing pengelola desa melalui sosialisasi, pelatihan, dan bimbingan teknis. Fokus utama dari pengabdian ini adalah pada peningkatan keterampilan dalam pembuatan materi promosi digital melalui pelatihan pembuatan poster, editing video, dan pengembangan story-telling. Metode pelaksanaan meliputi sosialisasi melalui Focus Group Discussion (FGD) untuk mengidentifikasi kekurangan dalam pemasaran digital, diikuti oleh pelatihan teknis dalam pembuatan materi promosi. Pelatihan ini meliputi desain poster, editing foto, dan video, dengan dukungan teknologi seperti akun Canva Pro dan CapCut Pro. Evaluasi menunjukkan peningkatan signifikan dalam keterampilan peserta dalam membuat poster dan video promosi. Namun, kemampuan dalam story-telling masih memerlukan perbaikan lebih lanjut, karena peserta merasa kurang percaya diri dalam membuat caption yang menarik. Berdasarkan hasil evaluasi kegiatan ini, maka evaluasi berkala dan tindak lanjut juga penting untuk memastikan penerapan keterampilan yang telah dipelajari secara efektif. Selain itu, dukungan berkelanjutan baik dari akademisi maupun pemerintah akan membantu pengelola DWH Bilebante dalam memanfaatkan media digital secara optimal untuk meningkatkan kinerja pemasaran dan menarik lebih banyak wisatawan.

References

Aristiawan, D. and Nurkomarudin, N. (2021) ‘Pelatihan Bahasa Inggris Komunkatif Bagi Pengelola Desa Wisata Jari Solah Desa Bilebante Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah’, BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), pp. 223–229. Available at: https://doi.org/10.31949/jb.v2i1.699.

Aryani, M. (2018) ‘Strategi Promosi Dalam Pengembangan Desa Wisata Hijau Bilebante Kecamatan Peringgarata Kabupaten Lombok Tengah’, Jurnal Visionary: Penelitian dan Pengembangan …, pp. 1–7.

Faerrosa, Lady, Sudiartha Athar, H. and Widiana, H. (2022) ‘Market Orientation and Product Innovation As an MSME Marketing Strategy’, Amwaluna: Jurnal Ekonomi dan Keuangan Syariah, 6(2), pp. 362–378. Available at: https://doi.org/10.29313/amwaluna.v6i1.10044.

Gemayel, R. (2018) ‘How to Design An Outstanding Poster’, FEBS Journal, 285(7), pp. 1180–1184. Available at: https://doi.org/10.1111/febs.14420.

Haikhal, M., Lestari, N. and Saufi, A. (2022) ‘Sungai Larangan Sebagai Upaya Pelestarian Ikan Dan Lingkungan Berbasis Eduwisata Oleh KKN Tematik Universitas Mataram Di Desa Bilebante’, Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 5(2), pp. 341–344. Available at: https://doi.org/10.29303/jpmpi.v5i2.1800.

Hatapayo, N.F. and Relubun, D.A. (2023) ‘Peran Digital Marketing terhadap Jumlah Wisatawan Pada Tebing Makariki di Negeri Yaputih Kecamatan Tehoru’, Amal: Jurnal Ekonomi Syariah, 4(02).

Lou, C. and Xie, Q. (2021) ‘Something Social, Something Entertaining? How Digital Content Marketing Augments Consumer Experience and Brand Loyalty’, International Journal of Advertising, 40(3), pp. 376–402. Available at: https://doi.org/10.1080/02650487.2020.1788311.

Murphy, S., Melandri, E. and Bucci, W. (2021) ‘The Effects of Story-Telling on Emotional Experience: An Experimental Paradigm’, Journal of Psycholinguistic Research, 50(1), pp. 117–142. Available at: https://doi.org/10.1007/s10936-021-09765-4.

Pundissing, R. (2021) ‘Pengaruh Daya Tarik Dan Promosi Terhadap Keputusan Wisatawan Berkunjung Ke Objek Wisata Pongtorra’Toraja Utara’, Jurnal Ekonomi, Bisnis Dan Terapan (JESIT), 2(1), pp. 71–84.

Saufi, A. et al. (2023) ‘Prosiding PEPADU 2023 Seminar Nasional Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2023 LPPM Universitas Mataram e- ISSN : 2715-5811 BILEBANTE , KECAMATAN PRINGGARATA LOMBOK TENGAH Program Studi Manajemen , Fakultas Ekonomi dan Bisnis * Alamat korespondensi : akhm’, in, pp. 1–8.

Setiyorini, A., Kristiyana, N. and others (2019) ‘Pengaruh Promosi Melalui Media Sosial, Word of Mouth, dan Daya Tarik Wisata terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan Obyek Wisata Gunung Beruk Karangpatihan Balong’, ISOQUANT: Jurnal Ekonomi, Manajemen Dan Akuntansi, 2(2), pp. 12–17.

Siedlecki, S.L. (2017) ‘Original Research: How to Create a Poster That Attracts an Audience’, AJN The American Journal of Nursing, 117(3). Available at: https://journals.lww.com/ajnonline/fulltext/2017/03000/original_research__how_to_create_a_poster_that.29.aspx.

Suyuthie, H. and others (2020) ‘Pengaruh Promosi Terhadap Keputusan Berkunjung Wisatawan Ke Objek Wisata Green House Lezatta Kabupaten Agam’, Jurnal Kajian Pariwisata Dan Bisnis Perhotelan, 1(2), pp. 72–76.

Zagoto, Y. et al. (2022) ‘Peran Pemasaran Melalui Media Sosial dalam Meningkatkan Pendapatan UMKM di Masa Pandemi’, Jurnal Peradaban Masyarakat, 2(1), pp. 37–40.

Downloads

Published

2024-09-01

How to Cite

Faerrosa, L., Pratama, A. A., & Qatrunnada, Q. (2024). Pelatihan Digital Marketing untuk Meningkatkan Daya Saing Desa Wisata Hijau Bilebante . DEDIKASI PKM, 5(3), 676 – 684. https://doi.org/10.32493/dkp.v5i3.42938