Pengembangan Landing Page Untuk Usaha Dodol Tradisional Numbas Dodol Dengan Metode Lean UX

Authors

  • Ni Kadek Nunik Susilawati Universitas Primakara
  • I Gede Jualiana Eka Putra Universitas Primakara
  • I Made Artana Universitas Primakara

DOI:

https://doi.org/10.32493/dkp.v6i1.47215

Keywords:

Google Analytics, Landing Page, Lean UX, Numbas Dodol, System Usability Scale

Abstract

Proyek ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah landing page bagi Numbas Dodol, sebuah usaha yang bergerak di bidang penjualan dodol tradisional, produk khas Desa Penglatan, Buleleng, Bali. Tujuan utama dari landing page ini adalah untuk memberikan informasi rinci kepada pengunjung mengenai produk Numbas Dodol, serta memfasilitasi mereka untuk menghubungi bisnis dan melakukan pembelian melalui WhatsApp dan platform e-commerce Shopee. Landing page ini dikembangkan menggunakan WordPress dengan menerapkan prinsip Lean UX. Kepuasan pengguna diukur menggunakan metode System Usability Scale (SUS), sementara analisis kinerja dilakukan melalui Google Analytics untuk memantau metrik kinerja halaman tersebut. Landing page menarik 250 tampilan, dengan 41 klik pada tombol WhatsApp yang menghasilkan 40 chat serta menghasilkan 9 pembelian atau sebesar 21% dari total klik WhatsApp dan 3,6% dari jumlah kunjungan landing page. Sementara itu, klik pada Shopee mencapai 15 klik tanpa pembelian, namun tetap mengindikasikan adanya minat pembelian melalui platform tersebut. Berdasarkan pengujian metode System Usability Scale (SUS), halaman ini memperoleh skor 81,83 yang menunjukkan tingkat kepuasan pengguna dan kemudahan penggunaan.

References

Anggara, D. A., Harianto, W. & Aziz, A., 2021. Prototipe Desain User Interface Aplikasi Ibu Siaga Menggunakan Lean UX. KURAWAL Jurnal Teknologi, Informasi dan Industri, 4(1), pp. 58-74. https://doi.org/10.33479/kurawal.v4i1.403

Febrian, A., Lina, L. F., Safitri, V. A. D. & Mulyanto, A., 2021. Pemasaran digital dengan memanfaatkan landing page pada perusahaan start-up. Jurnal Inovasi Hasil Pengabdian Masyarakat (JIPEMAS), 4(3), pp. 313-320. https://doi.org/10.33474/jipemas.v4i3.10103

Frimadani, M. R. & Malik, R. A., 2023. Lean UX: Pemahaman dan Penerapan Metodologi Desain UI yang Efektif. s.l.:Jejak Pustaka.

Gothelf, J. & Seiden, J., 2021. Lean UX. s.l.:O’Reilly Media, Inc..

Hartono, R., Rosid, U. A. & Nursamsi, D. R., 2023. Rancangan UI/UX Untuk Single Landing Page Menggunakan Metode Design Thinking. Jurnal Teknologi Informasi, 7(1). https://doi.org/10.36294/jurti.v7i1.3069

Malik, R. A. & Frimadani, M. R., 2023. Lean UX: Pemahaman dan Penerapan Metodelogi Desain UI yang Efektif. Yogyakarta: Jejak Pustaka.

Purwaningtias, F. & Ulfa, M., 2024. Desain UI/UX Website Menggunakan Metode Lean UX. Journal of Information Technology Ampera, 5(1), p. 117–128. 10.51519/journalita.v5i1.589

Rabbani, I., Brata, A. H. & Brata, K. C., 2019. Penerapan Metode Lean UX pada Pengembangan Aplikasi Bill Splitting menggunakan Platform Android. Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi dan Ilmu Komputer, 3(7), pp. 6831-6836. https://j-ptiik.ub.ac.id/index.php/j-ptiik/article/view/5814

Rafiq, A. & Suranto, B., 2023. Perancangan Ulang Desain UI/UX Website Klinik Piramida Jaya Dengan Metode Lean UX. Prosiding Automata, 4(2).

Saputra, A., 2019. Penerapan Usability pada Aplikasi PENTAS Dengan Menggunakan Metode System Usability Scale (SUS). JTIM : Jurnal Teknologi Informasi dan Multimedia, 1(3), pp. 206-2012. https://doi.org/10.35746/jtim.v1i3.50

Sasvito, N., 2024. Pengaruh Persepsi Kemudahan dan Persepsi Manfaat terhadap Minat Pelaku Bisnis Digital Membuat Landing Page Menggunakan Content Management System. MULTIDISCIENCE : Journal Of Multidisciplinary Science, 1(2), pp. 135-142. https://doi.org/10.59631/multidiscience.v1i2.252

Wahyuni, S., Erfina, Pratama, A. P. A. & Asri, A. P., 2024. Rancang Bangun Aplikasi Blended Learning Sebagai Media Pengembangan Minat Dan Bakat Ilmiah Mahasiswa Menggunakan Metode Lean UX. Jurnal INSTEK : Informatika Sains Dan Teknologi, 9(2).

Downloads

Published

2025-01-26

How to Cite

Susilawati, N. K. N., Putra, I. G. J. E., & Artana, I. M. (2025). Pengembangan Landing Page Untuk Usaha Dodol Tradisional Numbas Dodol Dengan Metode Lean UX. DEDIKASI PKM, 6(1), 287 – 304. https://doi.org/10.32493/dkp.v6i1.47215