Edukasi Posisi Ergonomis Ketika Pembelajaran Pada Siswa Sekolah Menengah Atas X Balikpapan

Authors

  • Anis Rohmana Malik Institut Teknologi Kalimantan
  • Mayati Isabella Institut Teknologi Kalimantan
  • Arini Anestesia Purba Institut Teknologi Kalimantan
  • Rizky Amelia Institut Teknologi Kalimantan
  • Muhammad Imron Zamzani Institut Teknologi Kalimantan
  • Athaya Nur Khayyirah Institut Teknologi Kalimantan
  • Archangela Adelina Institut Teknologi Kalimantan
  • Andre Saputra Pata'dungan Institut Teknologi Kalimantan
  • Ajeng Dwi Zhafira Institut Teknologi Kalimantan
  • Ahmad Pikri Institut Teknologi Kalimantan
  • Nor Halidah Institut Teknologi Kalimantan

DOI:

https://doi.org/10.32493/aljpkm.v5i3.44367

Keywords:

Ergonomis, Posisi duduk, Kenyamanan

Abstract

Di era pembelajaran yang semakin terdigitalisasi, penggunaan teknologi menjadi fokus utama untuk meningkatkan interaktivitas dan akses informasi. Namun demikian, aspek ergonomi dalam pengaturan ruang kelas dan peralatan sering terabaikan. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan terkait cara mengatasi ketidak-ergonomisan di ruang kelas SMA Negeri X Balikpapan, yang mana sering mengakibatkan masalah kesehatan fisik seperti nyeri punggung dan nyeri leher. Solusi yang diusulkan adalah implementasi program pendidikan ergonomi kepada siswa dan staf pengajar untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran tentang posisi duduk ergonomis dan penggunaan peralatan sesuai dengan kebutuhan fisik siswa. Hal ini diharapkan dapat mengurangi risiko masalah kesehatan jangka panjang serta meningkatkan kenyamanan dan konsentrasi selama proses belajar mengajar. Metode penelitian mencakup penyuluhan kepada siswa dan staf pengajar tentang ergonomi, evaluasi pemahaman dengan wawancara sebelum dan sesudah sosialisasi, serta pre-test dan post-test menggunakan kuesioner untuk mengukur efektivitas program penyuluhan. Hasil menunjukkan bahwa secara keseluruhan terdapat peningkatan pemahaman yang signifikan mengenai konsep-konsep dasar ergonomi. Hal ini terlihat dari persentase jawaban benar yang lebih tinggi yaitu 71.4% dibandingkan jawaban salah yaitu 28.6% pada post-test-nya.

References

Aznam, S. A., Safitri, D. M., & Anggraini, R. D. (2017). Ergonomi Partisipatif Untuk Mengurangi Potensi Terjadinya Work-Related Musculoskeletal Disorders. Jurnal Teknik Industri, 7(2).

Folorunso, O., Ojo, O., Busari, M., Adebayo, M., Joshua, A., Folorunso, D., ... & Olabanjo, O. (2023). Exploring machine learning models for soil nutrient properties prediction: A systematic review. Big Data and Cognitive Computing, 7(2),

Hairina, Y., & Komalasari, S. (2022). Persepsi terhadap Beban Kerja pada Dosen dengan Tugas Tambahan Perception of Workload on Lecturers with Additional Tasks. Jurnal Al-Husna, 3(1), 63-74.

Harahap, P., Huda, N. L., & Pujangkoro, A. S. (2013). Analisis Ergonomi Redesain Meja dan Kursi Siswa Sekolah Dasar. e-Jurnal Teknik Industri FT USU, 3(2), 38-44.

Hartati, R. Y., & Setiyowati, D. Y. (2022). Hubungan Antara Pengetahuan, Perilaku Ergonomi Fisik Siswa SMA Saat Belajar dan Kejadian Nyeri Punggung pada Siswa SMA Jakarta Barat. Jurnal Keperawatan dan Kesehatan, 10(1), 120 - 124.

Indrawati, & Tosepu, R. (2023). Perancangan Kursi Ergonomis Untuk Mengurangi Risiko Kelainan Muskuloskeletal pada Mahasiswa Kidal: literature review. Jurnal Promotif Preventif, 6(3), 479 - 485.

Masniar, M., & Rusli, BS (2021). Analisa perancangan papan landasan ergonomis untuk aktivitas di kolong mobil. Metode: Jurnal Teknik Industri, 7 (2), 68-78.

Masruri, AA, & Patradhiani, R. (2019). Faktor Ergonomi Terkait Kenyamanan Ruang Kelas Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Palembang. Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri, 4 (1), 40-48.

Putra, W. W. (2021). Aspek Ergonomi Pada Produk Kursi dan Meja Siswa di Rehabilitasi Sosial Bina Netra (RABN) Malang. Jurnal Desain Produk (Pengetahuan dan Perancangan Produk), 4(1), 9-14.

Sukamdani, HB, Kusnadi, E. dan Sulistyadi, K., 2016. ANALISA ERGONOMI BERDASARKAN PRAKTIKUM LABORATORIUM DI TEKNIK INDUSTRI USAHID DAN PENERAPAN ERGONOMI DI INDUSTRI GARMENT †œABâ€. Jurnal Gaung Informatika, 9 (3).

Sutajaya, PWMIM, 2016. Ergonomi dalam pembelajaran membantu profesionalisme guru di era global. JPI (Jurnal Pendidikan Indonesia), 5 (1), hal.82-96.

Yudiantyo, W., Novi, Sarvia, E., Halim, W., & Christina. (2021). Peningkatan Kesadaran Penerapan Ergonomi dalam Keseharian pada Siswa SMAK "X" Bandung. Jurnal Abdidas, 2(2), 424 - 430.

Additional Files

Published

2024-09-30