Pelatihan Editing Bahasa Inggris Dengan Grammarly Dan Layout Dengan Ms Word Pada Penerbit CV Persada

Authors

  • Annas Surdyanto Universitas Pamulang
  • Wiwit Kurniawan Universitas Pamulang
  • Irawan Wisnu Kuncoro Universitas Pamulang
  • Tri Hidayati annas.surdyanto@gmail.com

Keywords:

Pelatihan Grammarly, Pelatihan Microsoft Office Word, Editing

Abstract

Penggunaan bahasa Inggris dalam dunia perbukuan nasional sudah mulai menggeliat. Namun, masih ditemui naskah-naskah yang telah diterbitkan dalam bentuk buku maupun monograf yang belum memenuhi kaidah bahasa Inggris yang baik. Penggunaan bahasa Inggris tidak terbatas pada artikel jurnal saja. Sekarang ini bentuk terbitan seperti majalah, koran, buku dan buku petunjuk serta diktat kuliah banyak menggunakan bahasa Inggris. Sebagai bahasa Internasional yang tidak dipelajari sejak dini. Bahasa Inggris menjadi kesulitan sendiri bagi penerbit yang ingin menerbitkan buku dalam bahasa Inggris. Penerbit CV Pena Persada memiliki dua masalah utama dalam proses penerbitan mereka, yakni 1) kurangnya kompetensi editor bahasa Inggris dan 2) Kurangnya penguasaan MS Word sebagai alat untuk proses layouting. Editing adalah prses yang sangat penting dalam penerbitan. Selain permasalahan editing, proses layout juga menjadi kendala besar bagi penerbit CV Pena Persada. Dengan tampilan buku yang baik dan tertata rapi maka pembaca akan merasa nyaman dalam menikmati buku. Proses layout menjadi tantangan tersendiri karena juga membutuhkan waktu yang lama dan keterampilan yang baik. Secara garis besar, solusi yang ditawarkan pada PKM ini adalah pelatihan editing bahasa Inggris dan Layout menggunakan MS Word. Pelatihan ini bertujuan untuk memberikan bekal keterampilan dalam melakukan editing bahasa Inggris menggunakan grammarly. Serta materi selanjutnya adalah teknik layout naskah buku menggunakan MS Word. Sasaran dari pelatihan ini adalah editor dan layouter dari Penerbit CV Pena Persada. Diharapkan pelatihan ini bisa meningkatkan kompetensi editor dan layouter pada CV Pena Persada sehingga mereka bisa melaksanakan proses penerbitan dengan lebih baik.

 

References

Adhe (2016). Declare! Kamar Kerja Penerbit Jogja (1998-2007). Yogyakarta, Octopus Publishing.

Clark, D. J. (2008). The Unofficial Guide to Microsoft Office Word 2007. New York. John Wiley & Sons, Inc.

Clark, G., & Phillips, A. (2019). Inside Book Publishing (6th ed.). Routledge.

Courter, G. and Marquis, A. (2006). Mastering Microsoft Office 2003 for Business Professionals. New York. John Wiley & Sons, Inc.

Kurniawan, W., & Retnawati, S. (2019). Development of English Language Teaching Materials for the Economic Education Study Program. ELT-Lectura, 6(1).

Ginna, P. (2017). What Editors Do: The Art, Craft, and Business of Book Editing. University of Chicago Press.

Sait, S. M. and Youssef, H. 1999. VLSI Physical Design Automation: Theory and Practice. World Scientific, Singapore.

Schneegurt, M. A. (2017) Copyediting and proofreading scientific publications after acceptance. Transactions of the Kansas Academy of Science 120:200-202.

Tentang Pena Persada. (n.d.). Retrieved 11 28, 2020, from Pena Persada: http://www.penapersada.com/about-us/mengapa-kami-ada

Published

06-10-2020

Issue

Section

Articles