Analisis Kinerja Keuangan Dengan Metode Econonic Value Added (Eva)

Authors

  • Nufzatutsaniah Nufzatutsaniah Universitas Pamulang
  • Mellina Mellina Universitas Pamulang

Abstract

Dalam penulisan skripsi ini yang menjadi masalah adalah terjadinya kerugian dan penurunan penjualan namun modal dan hutang perusahaan mengalami peningkatan serta untuk mengukur kinerja keuangan PT Martina Berto Tbk dengan menggunakan metode Economic Value Added (EVA). Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis bagaimana kinerja keuangan PT Martina Berto Tbk dengan menggunakan metode Economic Value Added (EVA). Jenis penelitian yang penulis gunakan adalah penelitian metode deskriptif kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di PT Martina Berto Tbk yaitu tahun 2018 sampai tahun 2022. Data yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu berupa laporan keuangan perusahaan. Teknik analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode Economic Value Added (EVA). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, kinerja keuangan PT Martina Berto Tbk pada tahun 2018 nilai EVA < 0 , maka tidak terdapat pertambahan nilai dan kinerja keuangan perusahaan tidak baik. Pada tahun 2019 nilai EVA > 0, maka terdapat pertambahan nilai dan kinerja keuangan perusahaan baik. Pada tahun 2020 nilai EVA < 0 , maka tidak terdapat pertambahan nilai dan kinerja keuangan perusahaan tidak baik. Pada tahun 2021 nilai EVA < 0 , maka tidak terdapat pertambahan nilai dan kinerja keuangan perusahaan tidak baik. Dan pada tahun 2022 nilai EVA < 0, maka tidak terdapat pertambahan nilai dan kinerja keuangan perusahaan tidak baik

Keywords: Kinerja Keuangan, Economic Value Added (EVA), PT Martina Berto Tbk

Downloads

Published

2024-04-01