Pengaruh Kecerdasan Emosional Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Sony Indonesia Di Jakarta Pusat

Authors

  • Muhammad Gandung Universitas Pamulang
  • Suwanto Suwanto Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/j.perkusi.v2i1.17628

Keywords:

Kecerdasan Emosional, Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecerdasan emosional dan beban kerja terhadap kinerja karyawan baik secara parsial maupun simultan pada PT. Sony Indonesia di Jakarta Pusat.  Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Adapun teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menyebarkan kuesioner kepada beberapa karyawan sebagai samplenya, dan teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis deskriptif, uji regresi linear sederhana, uji regresi linear berganda, uji koefisien korelasi, uji koefisien determinasi, Uji hipotesis parsial(t) dan simultan(f). Teknik sampling yang digunakan adalah teknik sampling slovin yaitu sebanyak 62 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa kecerdasan emosional dan beban kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan persamaan regresi linear berganda Y = 8,941 + 0,124X1 + 0,836X2, dengan nilai koefisien determinasi 41,5% sedangkan sisanya 58,5% adalah variabel lain yang tidak diteliti, artinya meskipun tanpa ada pengaruh variabel kecerdasan emosiona (X1) dan beban kerja (X2), maka karyawan tetap memiliki tingkat kinerja sebesar 8,941. Hasil uji hipotesis secara parsial kecerdasan emosional tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan hasil uji t hitung < t tabel atau 1,152 < 2,00100 maka H01 diterima dan Ha1 ditolak. Secara parsial beban kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan hasil uji t hitung > t tabel atau 6,447 > 2,00100 maka H02 ditolak dan Ha2 diterima. Hasil uji hipotesis secara simultan nilai Fhitung > Ftabel atau 20,942 > 3,15, maka H03 ditolak dan Ha3 diterima. Dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian menunjukkan kecerdasan emosional dan beban kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada PT.Sony Indonesia di Jakarta Pusat.

References

Afandi, P. (2018). Manajemen Sumber Daya Manusia (Teori, Konsep dan Indikator). Riau: Zanafa Publishing.

Akimas, H. N. (2016). Pengaruh Kecerdasan Intelektual (IQ), Kecerdasan Emosional (EQ), Kecerdasan Spiritual (SQ) Terhadap Kinerja Pegawai Inspektorat Provinsi Kalimantan Selatan. Jurnal Wawasan Manajemen Vol.4 No.3.

Darmadi, H. (2013). Metode Penelitian Pendidikan dan Sosial . Bandung: Alfabeta.

Fahmi, I. (2013). Manajemen Kinerja, Teori dan Aplikasinya. Bandung: Alfabeta.

G, L. A. (2018). Pengaruh Kecerdasan Intelektual (IQ), Kecerdasan Emosional (EQ), Dan Kecerdasan Sosial (SQ) Terhadap Kinerja Karyawan Kantor Wilayah Bank Bri Manado. Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntasi. Vol. 6 No. 4.

Hasibuan. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia . Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Imanuel. (2018). Pengaruh Beban Kerja Dan Dukungan Organisasi Terhadap Kinerja Karyawan Pada Koperasi Kredit Pintu Air Cabang Maumere. Jurnal Projemen UNIPA Maumere. Vol. 5 No. 2.

Judge, R. &. (2015). Perilaku Organisasi Edisi 16. Jakarta: Salemba Empat.

Kadek. (2016). Pengaruh Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Emosional, Kecerdasan Spiritual, Komitmen Organisasi Terhadap Kinerja Auditor. E-Jurnal Akuntasi Universitas udayana Vol. 17. No. 2, 1168-1195.

Kiki. (2021). Pengaruh Kecerdasan Emosional, Disiplin Kerja Dan Kepercayaan Diri Terhadap Kinerja Karyawan Pada UD Toko. Jurnal EMAS Vol. 2 No. 2.

Mangkunegara, P. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung : PT. Remaja Rosdakarya.

Ningrum. (2019). Pengaruh Kecerdasan Emosional Dan Kompensasi Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus Pada PT. Sumber Graha Sejahtera). Jurnal Manajemen Vol. 5 No. 1, 5-10.

Rizal. (2019). Pengaruh Lingkungan Kerja, Kepuasan Kerja Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan. Jurnal Magister Manajemen Vol. 2 No. 2.

Simamora. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN.

Sugiharjo, R. J. (2018). Pengaruh Beban Kerja Dan Motivasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan BPJS Keternagakerjaan Cabang Salemba. Jurnal Ilmiah Manajemen Bisnis Vol. 4 No. 1.

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D . Bandung : Alfabeta.

Sulastri. (2020). Pengaruh Stres Kerja, Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan. Journal of Management and Bussines (JOMB). Vol. 2 No. 1.

Downloads

Published

2022-01-19

How to Cite

Gandung, M., & Suwanto, S. (2022). Pengaruh Kecerdasan Emosional Dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT Sony Indonesia Di Jakarta Pusat. Jurnal Ilmiah PERKUSI, 2(1), 94–104. https://doi.org/10.32493/j.perkusi.v2i1.17628

Issue

Section

Articles