Mengembangkan Ide Kreatif dan Inovatif Untuk Meningkatkan Penjualan pada Umkm Pabrik Tahu pada Masa Pandemi Covid-19

Authors

  • Jihan Raisa Fitria Universitas Pamulang
  • Sukma Sulistiyo Andini Universitas Pamulang
  • Yullaili Putri Susanti Universitas Pamulang

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat adalah suatu kegiatan yang bertujuan membantu  masyarakat tertentu dalam beberapa aktivitas tanpa mengharapkan imbalan dalam bentuk apapun. Tujuan dari kegiatan ini adalah  untuk membentuk kepribadian mahasiswa yang memiliki jiwa kepedulian terhadap sesama serta mengimplementasikan pengetahuan yang mahasiswa miliki terhadap kehidupan masyarakat. Perkembangan dunia bisnis secara menyeluruh yang diiringi dengan  perkembangan teknologi yang semakin pesat dan ilmu pengetahuan menciptakan sebuah persaingan yang semakin ketat dan tajam, baik di pasar regional, nasional, maupun pasar internasional. Oleh karena itu, setiap pelaku usaha disetiap kategori bisinis saat ini harus mampu bersaing untuk memenangkan persaingan baik segi inovasi, kualitas produk ataupun harga yang ditawarkan. Untuk itu diperlukan juga ide kreatif dan inovatif dalam mengembangkan bisnis untuk meningkatkan penjualan dan mampu bersaing terlebih dimasa covid 19. Metode pengabdian yang kami lakukan dalam  menyampaikan materi kepada masyarakat dikemas dalam bentuk mini seminar secara daring atau online melalui google meeting. Hasil dari kegiatan sosialisasi dan pelatihan yang dilakukan diharapkan dapat memberikan motivasi dalam mengembangkan ide kreatif dan inovatif untuk meningkatkan penjualan pada UMKM Pabrik Tahu ADN pada masa pandemi covid 19.

Kata Kunci: ide kreatif; inovasi produk; penjualan

Author Biographies

Jihan Raisa Fitria, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

Sukma Sulistiyo Andini, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

Yullaili Putri Susanti, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

References

Amri, Andi (2020), Dampak Covid-19 Terhadap UMKM di Indonesia. Jurnal Brand Vol. 2, No. 1

Lavinda, (2020) Strategi Bisnis yang Harus Dilakukan UKM saat New Normal. Diakses dari pada tanggal 29 Oktober 2021.

Lestari, Indah dan dkk (2019), Pengaruh Inovasi dan Orientasi Kewirausahaan Terhadap Keunggulan Bersaing UMKM Kuliner. Jurnal Riset Manajemen dan Bisnis Vol. 4, No. 1.

Rahsin, Maraya Azizah dan Ghina, Astri (2018). Identifikasi Inovasi dan Kinerja Bisnis dalam Meningkatkan Daya Saing.

Sugianto, Danang. (2020) Tips Buat UKM yang Beralih Bisnis ke Online Karena Corona. Diakses dari https://finance.detik.com/solusiukm/d-4995495/tips-buat-ukm-yang-beralih-bisnis-ke-online-karena-corona pada tanggal 29 Oktober 2021.

Tyas, Ikfi Rifqi Arumning. (2020). Para Pelaku UMKM Diharapkan Lebih Kreatif Ciptakan Inovasi Dimasa Pandemi. Diakses dari https://ringtimesbanyuwangi.pikiran-rakyat.com/ekonomi-bisnis/pr-17629221/para-pelaku-umkm-diharapkan-lebih-kreatif-ciptakan-inovasi-dimasa-pandemi pada tanggal 29 Oktober 2021.

Widjaja, Yani Restiyani. (2019). Bisnis Kreatif dan Inovasi. Makasar: Yayasan Barcode.

Wikipedia. (2020) Pandemi (Pengertian pandemi menurut WHO). Diakses dari https://id.wikipedia.org/wiki/Pandemi pada tanggal 29 Oktober 2021.

Downloads

Published

2022-04-15