Pelatihan Akuntansi Mengenai Penyusunan Laporan Keuangan Di Yayasan

Authors

  • Sadriyah Nurfadillah Universitas Pamulang, Tanggerang Selatan
  • Siti Masruroh Universitas Pamulang, Tanggerang Selatan
  • Kelsa Surya Samudra Universitas Pamulang, Tanggerang Selatan
  • Eni Niati Universitas Pamulang, Tanggerang Selatan
  • Rananda Septanta, S.E.I.,M.Ak Universitas Pamulang, Tanggerang Selatan

Abstract

Yayasan adalah organisasi atau badan yang tidak menjadikan keuntungan sebagai motif utamanya dalam melayani masyarakat atau disebut juga sebagai korporasi yang tidak membagikan keuntungan sedikitpun kepada para anggota, karyawan serta eksekutifnya. Yayasan asrama cerdas yatim dan duafa ini merupakan salah satu bentuk yayasan, yang bergerak dibidang pendidikan berbasis islam di cabang tangerang. Meskipun yayasan merupakan organisasi nirlaba,tetapi yayasan juga harus membuat laporan keuangan. Karena laporan keuangan menjadi bentuk pertanggung jawaban dari yayasan dan sebagai bahan evaluasi sekaligus controlling. Permasalahan yang sering kali dialami yaitu terkait penyusunan laporan keuangan yang ada pada yayasan tersebut salah satunya adalah pada saat membuat laporan keuangan diyayasan masih melakukan secara manual dan prosedur atau aturan yang tidak sesuai dengan ketentuan pembuatan laporan keuangan yang seharusnya dibuat oleh yayasan. Oleh karena itu pada pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu mengenai Pelatihan Akuntansi penyusunan laporan keuangan diyayasan. Dan metode yang digunakan dalam kegiatan pelatihan ini adalah Pemaparan materi, tanya jawab dan praktik menyusun laporan keuangan. Dengan adanya kegiatan pelatihan ini tujuan yang diharapkan dapat memberikan wawasan yang luas kepada para pengelola keuangan tentang perlunya proses belajar dan praktik menyajikan laporan keuangan organisasi nirlaba dengan ketentuan-ketentuan yang berlaku.

Kata kunci : laporan keuangan, organisasi nirlaba, akuntabilitas, transparansi

References

Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). 2009. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan. Salemba Empat. Jakarta.

Ikatan Akuntan Indonesia (IAI). 2011. PSAK 45: Akuntansi Organisasi Nirlaba. Jakarta.

Ikatan Akuntan Indonesia. Indonesia, Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2001 tentang Yayasan, diundangkan di Jakarta pada tanggal 6 Agustus 2001,

Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2001 Nomor 112, Tambahan Lembalan Negara Republik Indonesia Tahun 2001 Nomor 4132. Pontoh, Winston, 2013.

Rahmawati, T., & Puspasari, O. R. (2017). Akuntansi Konsep dan Aplikasi. Halaman Moeka. Jakarta.

Implementasi SAK ETAP Dan Kualitas Laporan Keuangan UMKM Terkait Akses Modal Perbankan. Jurnal Kajian Akuntansi, 1(1).

Sujarweni. (2015). Akuntansi Sektor Publik.Pustaka Baru Press. Yogyakarta.

Mulyadi. 2010.Sistem Akuntansi.Jakarta:Salemba Empa

Published

2022-12-13