Edukasi Kemandirian Finansial Dan Menerapkan Persamaan Dasar Akuntansi Bagi Milenial Di Asrama Yatim Dan Dhuafa Mizan Amanah

Authors

  • Padia Indriyani Universitas Pamulang, Tangerang Selatan
  • Humam Husein Universitas Pamulang, Tangerang Selatan
  • Rusiana Safira Kusuma Dewi Universitas Pamulang, Tangerang Selatan
  • Refanzo Raka Universitas Pamulang, Tangerang Selatan

Abstract

Keuangan menjadi salah satu pondasi yang penting di dalam kehidupan. Pengelolaan keuangan yang tepat tentunya akan berdampak baik pula untuk kehidupan di masa yang akan datang. Generasi milenial saat ini khususnya pada anak-anak sangat perlu diperhatikan dalam mengelola keuangan. Kemandirian finansial perlu dikenalkan sedini mungkin bahkan diajarkan sejak awal dengan harapan anak-anak memiliki pengetahuan yang tepat. Oleh karenanya penulis tergerak untuk melakukan pengabdian melalui kegiatan sosialisasi tentang “Edukasi Kemandirian Finansial dan Menerapkan Persamaan Dasar Akuntansi Bagi Milenial†kepada anak-anak di Asrama Yatim dan Dhuafa Mizan Amanah Cinere secara langsung atau tatap muka dengan metode ceramah dan parcipatory learning. Dalam pengabdian ini, memberikan hasil edukasi agar anak-anak dapat menggunakan finansial pribadinya dengan baik dan tepat. Terlihat antusias anak asrama yatim dan dhuafa tersebut sangatlah tinggi, karena mereka ingin memahami bagaimana caranya mengatur uang, menabung dan tidak membeli barang yang tidak di butuhkan. Dengan pengelolaan keuangan yang baik sejak dini, merupakan bagian merajut masa depan yang cemerlang, karena telah dipersiapkan sedini mungkin.
Kata Kunci: edukasi finansial, kemandirian finansial, perilaku menabung

References

Akmal, H., & Saputra, Y. E. (2016). Analisis Tingkat Literasi Keuangan. Jurnal Ekonomi dan Bisnis Islam, Vol 1, No 2, juli-Desember 2016, 236-244.

Christian, M. (2018). Sadar Finansial : Pelatihan Menggunakan Informasi Digital Dalam Menggali Tujuan Menabung Pada Anak. Vol 2, No 1, 51-60.

Hikmah, Setiawati, K., & Saputri, C. (2019). Pembinaan Edukasi Finansial Anak Melalui Menabung Sejak Dini Untuk Membangun Kemandirian Keuangan. Diklat Review: Jurnal Manajemen Pendidikan dan Pelatihan,Vol. 3, No. 3, Desember 2019, 157-161.

Lail, J., & Maulana, A. (2015). Program Sentono Menabung. Seri Pengabdian Masyarakat, Vol 4 No. 1, Januari 2015, 54-57.

Marlina, N., & Iskandar, D. (2019). Gerakan Menabung Sejak Dini . Jurnal Pengabdian Vokasi, Vol 1, No 1, 27-32.

Palungan, D. R., Khairani, L., Arda, M., Koto, M., & Kurnia, E. (2019). Memotivasi Anak Usia Dini Menabung Demi Masa Depan. Prosiding Seminar Nasional Kewirausahaan: Hasil Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Vol 1, N0 1.

Sumiyati. (2017). Mengenalkan pengelolaan Keuangan Sejak Usia Dini. Islamic Review: Jurnal Riset Dan Kajian Keislaman, Vol 6 No 1, 29-47.

Wahyudi, R., & Linawati, N. (2017). Peran Edukasi Keuangan Di Usia Dini Untuk Membangun Kemandirian Keuangan. Seminar Nasional Hasil Pengabdian kepada Masyarakat 2017, Vol 1, Agustus 2017, 287-294.

Published

2022-12-15