Pelatihan Pembuatan Strap Mask Serta Pembekalan Perilaku Hidup Sehat Di Masa Adaptasi Kebiasaan Baru Pada Anak – Anak Di Asrama Asuh Yatim Dan Dhuafa Dimyadhu Pamulang
Abstract
Strap mask memiliki multi fungsi sebagai aksesoris millineris dan nilai fashion bagi si pemakai. Hal ini menimbulkan ide yang sangat kreatif untuk mendukung penampilan seseorang akan tampil bagus dimasa adaptasi kebiasaan baru, Kegiatan penerapan adaptasi kebiasaan baru ini bertujuan agar tetap sehat dan fashionable di era new normal di Asrama Asuh Yatim dan Dhuafa. Keterampilan pembuatan strap mask merupakan keterampilan yang belum pernah ditekunin atau dikerjakan sebelumnya. Skill yang diberikan kepada anak-anak menitik beratkan pada keterampilan untuk hidup sehat di era new normal. Kegiatan ini sangat perlu dilakukan, mengingat pelatihan dan pendampingan membuat kreasi strap mask untuk pola hidup tetap sehat dan fashionable belum pernah didapatkan, serta alat dan bahan untuk menunjang pembuatan keterampilan strap mask sangat mudah di dapat dan harga terjangkau. Target kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat menggunakan metode dalam bentuk pelatihan keterampilan demontrasi dan memberitahukan mengenai langkah-langkah pembuatan strap mask dengan menggunakan bahan utama dari manik-manik dan tali polyester. Jumlah anak-anak di Asrama Asuh Yatim dan Dhuafa yang dilibatkan sebanyak 10 orang. Hasil yang diperoleh adalah Anak-anak mampu membuat kreatifitas bentuk dan model strap mask dengan kombinasi warna dan bahan bahan dari manik-manik, dan tali polyester. Dengan demikian ke depannya peserta pelatihan dan pendampingan memiliki keterampilan dan mampu menjadi insan yang mandiri di era new normal.
Kata Kunci: Healthy lifestyle; New normal; Strap Mask
References
Arum Dian Pratiwi. (2020). Gambaran Penggunaan Masker di Masa Pandemi Covid-19 Pada Masyarakat di Kabupaten Muna. Literacy Institute,52–57.
Ayu, I., Damasanti, R., Widiartini, N. K., & Sudirtha, I. G (2021). PELATIHAN DAN PENDAMPINGAN MEMBUAT KREASI STRAP MASK UNTUK MASKER TETAP SEHAT DAN FASHIONABLE DI ERA NEW NORMAL PADA IBU-IBU PKK DI DESA PANJI ANOM. 927–933.
Fauzan, S., Puspitasari, P., & Ameliyah, R. (2021). Pelatihan Kerajinan ManikManik Untuk Meningkatkan InovasiKreativitas Ibu PKK Sekaligus Pendapatan UMKM. Jurnal Pengabdian Masyarakat Indonesia, 1(5), 259–266.
https://doi.org/10.52436/1.jpmi.51
Hanifah, W., Oktaviani, A. D., & ... (2021). Adaptasi Kebiasaan Baru pada Masa Pandemi Covid-19: Studi CrossSectional di Provinsi DKI Jakarta. Buletin Penelitian Sistem Kesehatan,
Volume 24, 148–158.
Magdalena, B., Paramitasari, N., & Lestari, S. (2021). Pembentukan Dan Pendampingan Unit Usaha Panti Asuhan Khoirul Amanah Bandar Lampung. Seminar Nasional Hasil
Penelitian Dan Pengabdian Masyarakat 2021, 59–65.
Megasari, D., Nieke Andina Wijaya, Nia Kusstianti, Arita Puspitorini, & Dewi Lutfiati. (2021). Pelatihan Keterampilan Pembuatan Kalung Masker Untuk Meningkatkan Estetika
Pengguna Masker Di Masa Pandemi Covid-19 SMK PGRI Wlingi.
JURPIKAT (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat), 2(3), 503–511. https://doi.org/10.37339/jurpikat.v2i3.772
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. (2020). Pergub Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 79 Tahun 2020 Tentang Penerapan Disiplin Dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan Sebagai
Upaya Pencegahan Dan Pengendalian Corona Virus Disease 20 19.
Sudiro, A., & Wattimena, L. (2020). Sikap Dan Prilaku Masyarakat Indonesia Terhadap Pandemi Virus Corona (Covid-19) Di Indonesia. Jurnal Kedokteran Dan Kesehatan : Publikasi
Ilmiah Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya, 7(3), 1–6.