PROSPEK KEBERLANJUTAN USAHA BUMN PENERIMA PENYERTAAN MODAL NEGARA STUDI KASUS : PT WASKITA KARYA (PERSERO) TBK

Authors

  • Adi Martono Universitas Pamulang
  • Edon Ramdani Universitas Pamulang
  • Rini Septiowati Universitas Pamulang

Abstract

Pemerintah melalui kebijakan Proyek Strategis Nasional (PSN) menugaskan PT Waskita Karya (Persero) Tbk untuk melaksanakan pembangunan berbagai infrastruktur. Mengutip dari Koran Tempo bahwa Bursa Efek Indonesia membekukan perdagangan saham PT Waskita Karya (Persero) Tbk karena pembayaran kupon obligasi yang tertunda (Paskalis, 2023). Kejadian ini penting untuk diteliti, karena pemerintah telah melakukan Penanaman Modal Negara (PMN) untuk memperbaiki struktur permodalan perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk melihat kaitan antara kondisi keuangan PT Waskita Karya (Persero) Tbk dengan penerimaan PMN, yang nilainya tidak kecil dan bersumber dari APBN. Seiring dengan penugasan PSN pada PT Waskita Karya (Persero) Tbk, menghadapi keadaan keuangan yang berat karena naiknya rasio utang terhadap modal perusahaan. Metode penelitian yang dipakai adalah mix method, peneliti melakukan analisis prediksi kebangkrutan perusahaan dengan menggunakan metode Altman Z Score kemudian menggunakan metode kualitatif untuk menjelaskan kondisi keuangan PT Waskita Karya (Persero) Tbk periode tahun 2019 – 2022 (Q3) dikaitkan dengan kebijakan PSN dan PMN. Hasil pengukuran menunjukkan bahwa kondisi keuangan PT Waskita Karya (Persero) Tbk tidak sehat atau berpotensi menuju kebangkrutan. Penanaman Modal Negara pada tahun 2021 dan 2022 belum merubah keadaan keuangan perusahaan, yang berdampak pada pemerintah dan masyarakat pemegang saham terkait dengan keberlanjutan jalannya perusahaan dan penyelesaian PSN. Perusahaan tidak memiliki kemampuan keuangan yang memadai untuk mendanai PSN. Pada saat yang sama, pemerintah mengesampingkan hal tersebut dengan tetap memberikan penugasan PSN dan memberikan PMN. Pemerintah perlu menetapkan kebijakan yang lebih komprehensif dalam memberikan penugasan pada BUMN agar PMN yang diberikan dan bersumber dari APBN dapat optimal dan dipertanggungjawabkan dengan baik.
Kata kunci:Altman Z Score, Kebangkrutan, Penugasan, Struktur Modal

References

Adhari, A. (2015). Eksistensi BUMN sebagai Korporasi yang Dikuasai oleh Negara. Jurnal Hukum Bisnis dan Investasi : Dialogia Iuridica, 7(1), 27–36.

Altman, E. I., Hotchkiss, E., & Wang, W. (2019). Corporate Financial Distress, Restructuring, and Bankruptcy (4th ed.). Hoboken: John Wiley & Sons, Inc.

Aydin, N., Sahin, N., Deveci, M., & Pamucar, D. (2022). Prediction of financial distress of companies with artificial neural networks and decision tree models. Machine Learning with Applications Journal, 10, 100432.

Borchert, P., Coussement, K., de Caigny, A., & de Weerdt, J. (2023). Extending business failure prediction models with textual website content using deep learning. European Journal of Operational Research, 306(1), 348–357.

Creswell, J. W., & Creswell, J. D. (2018). Research Design Qualitative, Quantitative, and Mixed Methods Approaches (5th ed.). California: SAGE Publications, Inc.

Dadang; Jusron. (2023). KPBU - Global Infrastructure Hub (GIH) dan Penyediaan Infrastruktur. KPBU-Kemenkeu. https://kpbu.kemenkeu.go.id/read/1160-1476/umum/kajian-opini-publik/global-infrastructure-hub-gih-dan-penyediaan-infrastruktur

Ridwan; Muhammad. (2023). Waskita (WSKT) Raih Kontrak Baru Rp 20,23 Triliun. Investor.Id. https://investor.id/market-and-corporate/320027/waskita-wskt-raih-kontrak-baru-rp-2023-triliun

Enumah, S. J., & Chang, D. C. (2021). Predictors of Financial Distress Among Private U.S. Hospitals. Journal of Surgical Research, 267, 251–259.

Figlioli, B., & Lima, F. G. (2022). A proposed corporate distress and recovery prediction score based on financial and economic components. Expert Systems with Applications an International Journal, 197, 116726.

Hadi Sucipto, R. (2022). Analisis Kinerja Keuangan PT Waskita Karya (Persero) Tbk Sebelum dan Selama Pandemi Covid-19. Journal of Management Small and Medium Entreprises (SMEs), 15(2), 271–288.

Hafeez, B., Li, X., Kabir, M. H., & Tripe, D. (2022). Measuring bank risk: Forward-looking z-score. International Review of Financial Analysis, 80, 102039.

Harruma; Issha. (2022). Daftar Proyek Strategis Nasional 2020-2024. Kompas.Com. https://nasional.kompas.com/read/2022/02/16/04000021/daftar-proyek-strategis-nasional-2020-2024

IAI. (2013). PSAK 1 Penyajian Laporan Keuangan. Ikatan Akuntan Indonesia. http://iaiglobal.or.id/v03/standar-akuntansi-keuangan/pernyataan-sak-7-psak-1-penyajian-laporan-keuangan

Kemensekneg RI. (2003). UU No. 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara. Kemensekneg. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/43017/uu-no-17-tahun-2003

Kemensekneg RI. (2005). PP No. 44 Tahun 2005 tentang Tata Cara Penyertaan Dan Penatausahaan Modal Negara Pada Badan Usaha Milik Negara Dan Perseroan Terbatas. Kemensekneg. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/49641/pp-no-44-tahun-2005

Kemensekneg RI. (2021). PP No. 116 Tahun 2021 tentang Penambahan Penyertaan Modal Negara Republik Indonesia ke Dalam Modal Saham Perusahaan Perseroan (Persero) PT Waskita Karya Tbk. JDIH BPK RI. https://peraturan.bpk.go.id/Home/Details/194768/pp-no-116-tahun-2021

Downloads

Published

2023-09-18

Issue

Section

Articles