PENGARUH AKRUAL, ARUS KAS OPERASI, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP PERSISTENSI LABA

Authors

  • Siti Nurlela Rasidah Program Studi Sarjana Akuntansi Universitas Pamulang
  • Nur Azizah Program Studi Sarjana Akuntansi Universitas Pamulang
  • Miranda Salsabila Program Studi Sarjana Akuntansi Universitas Pamulang
  • Juitania Juitania Program Studi Sarjana Akuntansi Universitas Pamulang

Abstract

Abstrak

 

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mengevaluasi pengaruh yang ditimbulkan oleh variabel akrual, arus kas operasi dan ukuran perusahaan terhadap persistensi laba. Objek penelitian difokuskan pada perusahaan-perusahaan yang terdaftar dalam indeks Investor 33 di Bursa Efek Indonesia selama kurun waktu 2021 hingga 2023. Dari populasi tersebut, sebanyak 19 perusahaan dipilih sebagai sampel penelitian dengan total 57 data observasi yang diperoleh selama tiga tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode asosiatif, yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara variabel independen (akrual, arus kas operasi dan ukuran perusahaan) terhadap variabel dependen (persistensi laba). Penentuan sampel dilakukan menggunakan teknik purposive sampling, yang mana sampel dipilih berdasarkan kriteria tertentu yang relevan dengan tujuan penelitian. Proses analisis data dilakukan dengan bantuan perangkat lunak statistik Eviews 12, dan model yang diterapkan dalam penelitian ini adalah model regresi data panel untuk menggambarkan pengaruh antara variabel-variabel yang dianalisis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel akrual tidak memberikan pengaruh yang signifikan terhadap persistensi laba. Hal serupa juga ditemukan pada variabel arus kas operasi, yang secara individu tidak menunjukkan pengaruh signifikan terhadap persistensi laba. Sedangkan pada variabel ukuran perusahaan secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap persistensi laba. Namun, ketika diuji secara simultan, ketiga variabel tersebut, yaitu akrual, arus kas operasi dan ukuran perusahaan memberikan pengaruh yang signifikan terhadap persistensi laba.

 

Kata kunci: Akrual; Arus Kas Operasi; Ukuran Perusahaan; Persistensi Laba;

Downloads

Published

2024-12-30

Issue

Section

Articles