PROFIL KEMAMPUAN MEMBACA PEMAHAMAN SISWA KELAS X TERHADAP MATERI TEKS EKSPOSISI
Abstract
ABSTRAK
Dalam kegiatan pembelajaran membaca guru harus mampu memacu kemampuan membaca dengan benar dan selektif. Sebaik apapun motode pembelajaran membaca, akan tidak mencapai tujuan yang diinginkan, jika gurunya tidak mampu melaksanakannya. Namun, pada zaman sekarang, siswa lebih banyak hanya membaca, tidak menerapkan kemampuan membaca pemahaman, sehingga tidak dipahami isi dari teks wacananya. Membaca pemahaman yang dimaksudkan adalah sejenis membaca yang bertujuan untuk memahami lebih dalam lagi atas teks yang dibaca. Materi teks eksposisi menjadi bahan untuk metode instrumen tes kemampuan membaca pada siswa kelas X MIPA 5 di SMAN 3 Karawang. Keunggulan teks eksposisi untuk siswa mendapatkan informasi. Dalam penelitian ini penyusun mempunyai tujuan untuk mengetahui bagaimana profil kemampuan membaca pemahaman siswa kelas X terhadap teks eksposisi di sekolah SMAN 3 Karawang. Metode yang dilakukan adalah instrumen tes. Data primer yang digunakan yang pertama, wawancara kepada guru Bahasa Indonesia kelas tersebut, kedua, adanya soal latihan mengenai teks eksposisi yang diberikan kepada siswa diawal sebagai data kemampuan awal dan kemampuan akhir, selanjutnya soal latihan kelompok sebagai data kemampuan mengetahui struktur teks eksposisi, kemudian yang terakhir melakukan pernyataan observasi terhadap penelitian yang dilakukan. Kata Kunci Pembelajaran Membaca, Kemampuan Membaca Pemahaman, Teks Eksposisi