PENGGUNAAN NEGASI PADA TAYANGAN INDONESIA LAWYERS CLUB EPISODE “TRAGEDI CIRACAS MENGAPA TERULANG LAGI?”

Authors

  • Sri Purwanti Ratna Nintiyas Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Irpa Anggriani Wiharja Universitas Muhammadiyah Tangerang
  • Ira Anisa Purawinangun Universitas Muhammadiyah Tangerang

DOI:

https://doi.org/10.32493/sns.v2i1.17794

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan negasi pada tayangan Indonesia Lawyers Club Episode Tragedi Ciracas Mengapa Terulang Lagi?†untuk menemukan perihal yang berupa bentuk-bentuk negasi yang didapat dari tayangan Indonesia Lawyers Club Episode “Tragedi Ciracas Mengapa Terulang Lagi?â€. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode analisis isi dalam tayangan secara mendalam yang berhubungan dengan negasi. Penelitian ini mencoba mendeskripsikan bahwa negasi terdapat dalam beberapa objek salah satunya talkshow dalam acara debat. Teknik yang dilakukan dalam penelitian ini adalah teknik simak dan teknik catat. Penelitian ini memberi penunjuk baha dalam semantik terdapat bagian yang jarang ditemui dan berkaitan dengan semantik logika. Berdasarkan hasil dari peneltian ini terdapat dua konstituen negasi secara umum yang terbagi dalam morfem bebas dan morfem terikat. Secara mendalam terdapat pembagian morfem bebas. Data tersebut meliputi (1) konstituen negasi formal bebas baku, (2) konstituen negasi formal bebas tidak baku, (3) konstituen negasi nonformal bebas. Terakhir terdapat konstituen negasi morfem terikat

References

Aminuddin. 2016. Semantik Pengantar Studi Tentang Makna. Bandung: Sinar Baru Algesindo.

Moleong, Lexy J. 2017. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Rasul, Faisal. 2016. “Bentuk-Bentuk Negasi Bahasa Muna.†Jurnal Humanika 1(16): 4. (http://ojs.uho.ac.id/index.php/HUMANIKA/article/view/688#:~:text=Bentuk%2Dbentuk%20negasi%20dalam%20bahasa%20Muna%20yaitu%20mina%2C%20miinaho%2C,%2C%20pertanyaan%2C%20maunpun%20jawaban%20ingkaran.) (diunduh 16 Maret 2021)

Sudaryono. 1993. Negasi dalam Bahasa Indonesia: Suatu Tinjauan Sintaktik dan Semantik. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan.

Sulaeman, Agus dan Goziyah. 2019. Metodologi Penelitian Bahasa. Tangerang: UMT Press.

Syafar, Dian Noviani. 2016. Negasi dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Program Sarjana Pendidikan Bahasa Indonesia Medan: STKIP PGRI Sumatera Barat. https://www.researchgate.net/publication/319240625_NEGASI_DALAM_BAHASA_INDONESIA_DAN_BAHASA_INGGRIS (Diunduh 1 Agustus 2021)

Syafrizal. 2017. Konektif Logika Proporsional Kolom Opini Surat Kabar Harian Pagi Padang Ekspress. Program Sarjana Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Jakarta: Universitas Negeri Jakarta. http://journal.unj.ac.id/unj/index.php/bahtera/article/view/4090 (Diunduh 1 Agustus 2021)

Downloads

Published

2021-11-30