KEPRIBADIAN TOKOH DALAM NOVEL HELLO SALMA KARYA ERISCA FEBRIANI (TINJAUAN PSIKOLOGI SASTRA)

Authors

  • Nurkhania Nurkhania Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/sns.v4i1.36681

Abstract

Tujuan penelitian ini dilakukan untuk membedah kepribadian tokoh dalam novel Hello Salma karya Erisca Febriani. Teori yang digunakan adalah landasan teori dari salah satu filsuf yakni; Carl Gustav Jung. Jung menyimpulkan dalam proses evolusi psyche terdapat beberapa tingkatan, yaitu; 1. Kesadaran, 2. Ketidaksadaran Pribadi, 3. Ketidaksadaran Kolektif. Penelitian mengenai tipe kepribadian pada novel trilogy ini berjenis penelitian deskriptif. Pendekatan dari penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif karena data dalam penelitian ini adalah kualitatif. Teknik penelitian yang digunakan adalah Penelitian Sastra. Hasil penelitian ini adalah, Berdasarkan analisis novel Hello Salma karya Erisca Febriani, terdapat beberapa hal yang dapat disimpulkan yakni; pertama, tokoh Salma yang memiliki kesadaran, yaitu; intravert. Ketidaksadaran pribadi yaitu; Introvert-berpikir dan Ketidaksadaran kolektif yaitu shadow dan self. Kedua, tokoh Nathan yang memiliki kesadaran, yakni Ekstravert, ketidaksadaran pribadi, yaitu; Introvert-berpikir, introvert-perasa. Ketiga, tokoh Rebecca memiliki kesadaran introvert, ketidaksadaran pribadi sensitive, dan ketidaksadaran kolektif anima/animus dan persona. Keempat, tokoh Ridho yang memiliki tingkat ketidaksadaran kolektif, yaitu shadow.

Kata Kunci: Psikologi Sastra, Novel Remaja, Kepribadian Tokoh

References

A.M Susilo Pradoko, 2017.“Paradigma Metode Penelitian Kualitatif.â€

Arief Furchan, 2005. “Berbagai Metodologi Dalam Penelitian,â€

Erisca Febriani, 2018. Hello Salma. Indonesia: Coconut Books.

Giriani et al., 2017. “Kepribadian Tokoh Utama Dalam Naskah Monolog Balada Sumarah Karya Tentrem Lestari: Kajian Psikologi Sastra.†Jurnal Ilmu Budaya. Vol. 1.

Hakimi Yarta et al., T.T. “Kepribadian Tokoh Utama Dalam Novel Sebelas Patriot Karya Andrea Hirata: Kajian Psikoanalisis.â€

Kitaro et al. T.T. “Kepribadian Tokoh Ridho Dalam Novel Tuhan Maaf Engkau Kumadu Karya Aguk Irawan M N: Kajian Psikologi Sastra.â€

Ririn Setyorini et al., 2017. “Analisis Kepribadian Tokoh Marni Kajian Psikologi Sigmund Freud Dalam Novel Entrok Karya Okky Madasariâ€

Misra et al., 2017 2017. “Kajian Psikoanalisis Dalam Novel Pria Terakhir Karya Gusnaldi.†Jurnal Pendidikan Rokania Ii (1): 79–89.

Downloads

Published

2023-12-14