KEPRIBADIAN MELANKOLIS TOKOH JOHANSYAH IBRAHIM DALAM NOVEL DILARANG BERCANDA DENGAN KENANGAN KARYA AKMAL NASERY BASRAL

Authors

  • Yuga Andika Ramadhan Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/sns.v1i1.7873

Abstract

Salah satu yang menarik dari sebuah novel adalah kepribadian yang melekat pada tokoh, seperti pada novel “Dilarang Bercanda dengan Kenangan†karya Akmal Nasery Basral. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan kepribadian melankolis tokoh Johansyah Ibrahim dalam novel “Dilarang Bercanda dengan Kenangan†karya Akmal Nasery Basral. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan psikologi sastra. Subjek pada penelitian ini adalah novel “Dilarang Bercanda dengan Kenangan†karya Akmal Nasery Basral. Hasil dari penelitian ini ialah, ditemukannya beberapa sifat dominan pada tokoh Johansyah Ibrahim, diantaranya: (1) analitis (2) penuh hormat (3) peka (4) pesimistis (5) bijaksana (6) tidak aman (7) mudah tersinggung (8) penuh perhatian (9) malu-malu (10) rela berkorban (11) idealistis (12) introver (13) penuh curiga. Sifat-sifat tersebut merupakan reaksinya yang khas terhadap situasi dan kondisi lingkungan sekitar, sebagai hasil interaksi dari tipe kepribadiannya yang melankolis. Kekuatan kepribadian tokoh Johansyah Ibrahim, karena memberikan pengaruh positif terletak pada sifat-sifat seperti: analitis, penuh hormat, peka, bijaksana, penuh perhatian, rela berkorban, dan idealistis. Sementara, kelemahan dari kepribadiannya karena cenderung memberikan pengaruh negatif terletak pada sifat-sifat seperti: pesimistis, tidak aman, mudah tersinggung, malu-malu, introver, dan penuh curiga

References

Afriyani, Iin., & R Panji Hermoyo. 2017. Aspek Kepribadian Tokoh Utama dalam Novel Tentang Kamu Karya Tere Liye. Jurnal Stilistika. Vol. 10, No. 1.

Amalia, Afrika Rizki., & Sukirno, Nurul Setyorini. 2017. Analisis Kepribadian Tokoh Utama Novel Ayah Karya Andrea Hirata dan Rencana Pelaksanaan Pembelajarannya di Kelas XII SMA. Jurnal Surya Bahtera, Vol. 5, No. 47.

Amin, Safwan. 2014. Pengantar Psikologi Umum. Banda Aceh: Yayasan Pena Banda Aceh.

Daulay, Nurussakinah. 2014. Pengantar Psikologi dan Pandangan Al-qur’an tentang Psikologi. Jakarta: Prenada Media Group.

en.m.wikipedia.org. (2020,_Maret). Florence Littauer. Diakses pada 02-03-2020 pukul 20.51 WIB, dari https://en.m.wikipedia.org/wiki/Florence_Littauer

Endraswara, Suwardi. 2008. Metode Penelitian Psikologi Sastra: Teori, Langkah, dan Penerapannya. Yogyakarta: MedPress.

Endraswara, Suwardi. 2013. Metodologi Penelitian Sastra: Estimologi, Model, Teori, dan Aplikasi. Yogyakarta: CAPS.

Endraswara, Suwardi. 2013. Teori Kritik Sastra. Yogyakarta: CAPS.

kbbi.kemdikbud.go.id.(2019,_Oktober). Tipologi. Diakses pada 26-02-2020 pukul 10.46 WIB, dari https://kbbi.kemdikbud.go.id/entri/Tipologi

Kutjojo. 2009. Psikologi Kepribadian. Kediri: Pendidikan Bimbingan dan Konseling Universitas Nusantara PGRI Kediri.

Latipah, Eva. 2017. Psikologi Dasar. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Littauer, Florence. 2011. Personality Plus. Tangerang: KARISMA Publishing Group.

Minderop, Albertine. 2010. Psikologi Sastra. Jakarta: Yayasan Pustaka Obor.

Nasery Basral, Akmal. 2018. Dilarang Bercanda dengan Kenangan. Jakarta: Republika Penerbit.

Nasution, Khairunnisa Nandya. 2018. KEPRIBADIAN NIDAH KIRANI TOKOH UTAMA DALAM NOVEL TUHAN, IZINKAN AKU MENJADI PELACUR KARYA MUHIDIN M DAHLAN:ANALISIS PSIKOLOGI SASTRA. SKRIPSI. Fakultas Ilmu Budaya. Universitas Sumatera Utara: Medan.

Ni’mah, Noor Roikhatun. 2017. KEPRIBADIAN TOKOH DAN NILAI KARAKTER DALAM NOVEL SREPEG TLUTUR KARYA TIWIEK SA. SKRIPSI. Fakultas Bahasa dan Seni. Universitas Negeri Semarang: Semarang.

Nurgiyantoro, Burhan. 2015. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Pratiwi, Mega. 2019. KEPRIBADIAN HUMANISTIK TOKOH UTAMA NOVEL UBUR-UBUR LEMBUR KARYA RADITYA DIKA DAN KELAYAKANNYA SEBAGAI BAHAN AJAR SASTRA DI SMA. SKRIPSI. Fakultas Bahasa dan Seni. Universitas Negeri Semarang: Semarang.

Semi, Atar. 2012. Metode Penelitian Sastra. Bandung: Angkasa.

Siswantoro. 2004. Metode Penelitian Sastra: Analisis Psikologi. Surakarta: Sebelas Maret University Press.

Sujarweni, V. Wiratna. 2014. Metodologi Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.

Supratiknya. 2009. Teori-Teori Psikodinamik:Klinis. Yogyakarta: Kanisius.

Wiyatmi. 2011. Psikologi Sastra: Teori dan Aplikasinya. Yogyakarta: Kanwa Publisher

Downloads

Published

2020-11-24