SOSIALISASI PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN AUGMENTED REALITY PADA GURU EKONOMI DI SMK BISTEK
Keywords:
Sosialisasi, Media Pembelajaran, Augmented Reality, EkonomiAbstract
Perkembangan teknologi menuntut guru beradaptasi dengan Perubahan yang ada didunia pendidikan, sebagai agen Perubahan dalam pendidikan guru dituntut untuk memiliki literasi digital mengetahui dan memanfaatkan kemajuan teknologi. Dalam penerapan pembelajaran ekonomi disekolah, tidak semuanya guru mengetahui perkembangan sebuah media pembelajaran yang berbasis teknologi salah satunya adalah media pembelajaran yang menggunakan augmented reality. Setelah ditemukan permasalahan yang terjadi di lapangan, oleh karennya perlu dilakukan suatu tindakan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Salah satu yang dapat dilakukan adalah mengadakan kegiatan yang terkait dengan sosialisasi media pembelajaran yang berkenaan augmented reality bagi guru ekonomi di SMK Bistek. Metode sosialisasi yang dapat dilakukan yakni kegiatan presentasi dan tanya jawab. Oleh karenanya diharapkan PKM ini dapat meningkatkan literasi bagi guru di bidang media terutama media augmented reality tujuan pembelajaran dengan lebih baik. Pemanfaatan teknologi yang belum optimal, guru masih menggunakan media pembelajaran yang monoton dan kurangnya variasi penggunanaan media pembelajaran. Pembelajaran menggunakan Augmented reality memfasilitasi perbedaan gaya belajar siswa. Pembelajaran augmented reality menumbuhkan motivasi dan minat belajar. Kegiatan ini berjalan secara efektif, guru meningkat pemahamannnya mengenai pemanfaatan media augmented reality didalam pembelajaran.
References
Acesta, A., & Nurmaylany, M. (2018). Pengaruh penggunaan media augmented reality terhadap hasil belajar siswa. Didaktik: Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang, 4(2), 346–352.
Aditama, P. W., Adnyana, I. N. W., & Ariningsih, K. A. (2019). Augmented reality dalam multimedia pembelajaran. SENADA (Seminar Nasional Manajemen, Desain dan Aplikasi Bisnis Teknologi), 2, 176–182.
Dewi, K., & Sahrina, A. (2021). Urgensi augmented reality sebagai media inovasi pembelajaran dalam melestarikan kebudayaan. Jurnal Integrasi dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial (JIHI3S), 1(10), 1077–1089.
Kanti, L., Rahayu, S. F., Apriana, E., & Susanti, E. (2022). Analisis Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Augmented Reality dengan Model POE2WE Pada Materi Teori Kinetik Gas: Literature Review. Jurnal Pendidikan dan Ilmu Fisika, 2(1), 75–82.
Rahman, A. Z., Hidayat, T. N., & Yanuttama, I. (2017). Media Pembelajaran IPA Kelas 3 Sekolah Dasar Menggunakan Teknologi Augmented Reality Berbasis Android. Semnasteknomedia Online, 5(1), 4–6.
Ratnawati, R. I. W. (2021). Pengembangan Modul Online Zat Aditif Dengan Self Regulated Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa. CENDEKIA: Jurnal Ilmu Pengetahuan, 1(3), 193–202.
Setyawan, B., & Fatirul, A. N. (2019). Augmented Reality dalam pembelajaran IPA bagi siswa SD. Kwangsan, 7(1), 286912.
Suciliyana, Y. (2020). Augmented reality sebagai media pendidikan kesehatan untuk anak usia sekolah. Jurnal Surya Muda, 2(1), 39–53.
Zulfahmi, M., & Wibawa, S. C. (2020). Potensi Pemanfaatan Augmented Reality Sebagai Media Pembelajaran Terhadap Motivasi Belajar dan Respon Siswa. IT-Edu: Jurnal Information Technology and Education, 5(01), 334–343.