DINAMIKA TRANSPORTASI OJEK ONLINE: PERSEPSI MASYARAKAT JABODETABEK

Authors

  • Ibram Pinondang Dalimunthe Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang, Tangerang Selatan
  • Nofryanti Nofryanti Fakultas Ekonomi, Universitas Pamulang, Tangerang Selatan

Keywords:

Persepsi Waktu, Persepsi Biaya, Persepsi Kemudahan

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui persepsi masyarakat di wilayah Jabodetabek terkait dinamika transportasi ojek online. Populasi penelitian ini adalah masyarakat di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi, sedangkan teknik pemilihan sampel berdasarkan metode aksidental sampling yaitu masyarakat yang dapat ditemui untuk mengisi kuesioner dan bersedia menjadi responden. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masyarakat menilai baik dan positif atas keberadaan ojek online. Dari sisi waktu, ojek online berinisiatif dalam mencari jalan alternatif untuk mempersingkat waktu tempuh. Dari sisi biaya ojek online dapat terjangkau oleh masyarakat sesuai dengan layanan yang dipilih. Dari sisi kemudahan, keberadaan ojek online mampu memberikan kemudahan dalam melakukan aktivitas sehari-hari seperti bepergian, pengiriman, pesan makanan, dan lainnya. Namun disisi negatif, keberadaan ojek online justru membuat kemacetan di jalan. Seperti masih terdapat ojek online yang sengaja parkir di pinggir jalan yang mengakibatkan laju kendaraan lain menjadi terhambat, sistem pick up point dan drop up point masih terjadi di sembarang tempat sehingga berdampak pada pengguna jalan lainnya menjadi terganggu.

References

Statistik, B. P. (2018). Statistik Transportasi DKI Jakarta. Jakarta: BPS.

Triatmojo, D. (2018, March 27). Wartawan Tribunnews.com. Dipetik August 13, 2019, dari Wartawan Tribunnews.com: https://www.tribunnews.com/metropolitan/2018/03/27/pengemudi-ojek-online-di-jakarta-capai-1-juta-tapi-pemerintah-belum-akui-keberadaan-mereka

Yonathan, I. (2018, March 19). https://marketeers.com. Dipetik August 13, 2019, dari https://marketeers.com: https://marketeers.com/ada-fitur-pembanding-harga-transportasi-online-di-shopback/

Manueke, M., Tampi, G. B., & Londa, V. Y. (2018). Persepsi Masyarakat Tentang Jasa Transportasi Berbasis Aplikasi Online di Kota Manado (Studi Kasus di PT. Go-Jek). Jurnal Administrasi Publik, 4(51).

Downloads

Published

2021-01-16

How to Cite

Dalimunthe, I. P., & Nofryanti, N. (2021). DINAMIKA TRANSPORTASI OJEK ONLINE: PERSEPSI MASYARAKAT JABODETABEK. PROSIDING SENANTIAS: Seminar Nasional Hasil Penelitian Dan Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1), 393–400. Retrieved from https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/Senan/article/view/8265