PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK VISOR HELM PADA AREA PRODUKSI INJECTION MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA DAN FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS (FMEA) DI PT XYZ
Abstract
PT XYZ merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang otomotif komponen parts dan aksesoris kendaraan bermotor roda empat dan roda dua. Dalam menjalankan usahanya PT XYZ belum mencapai tingkat pengendalian kualitas yang optimal dengan banyaknya reject sebesar 2,31% per tahun pada produk visor helm. Pengendalian kualitas adalah suatu metode yang digunakan mulai dari awal proses produksi sampai menghasilkan produk akhir. Penelitian ini dianalisis menggunakan metode Six Sigma dan Failur Mode and Effect Anaysis (FMEA) tujuanya untuk mengetahui reject dominan, faktor penyebab reject dan usulan perbaikan. Hasil analisa tersebut diperolah 5 (lima) jenis reject dominan yaitu silver 9595 pcs (70,50%), serabut 1415 pcs (10,40%), kotor 1103 pcs (8,0%), scratch 1069 pcs (7,85%) dan kabut 428 pcs (3,14%). Faktor dominan penyebab reject adalah faktor manusia dan metode. Nilai defect per million opportunities (DPMO) diperoleh rata-rata 1.860, dan nilai Sigma rata-rata 4 Sigma. Berdasarkan metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) didapatkan perhitungan Risk Priority Number (RPN). Berdasaran nilai RPN tersebut didapatkan prioritas reject terbesar yaitu silver sebesar 679 RPN, serabut 637 RPN, kotor 211 RPN, scratch 114 RPN dan kabut 42 RPN. Usulan perbaikan kualitas produk visor helm dengan memberikan pelatihan problem solving reject kepada operator. Kemudian melakukan pengecekan suhu pada hopper dryer, heater nozzle, mold temperature controller (MTC) dan pengecekan setting parameter mesin secara berkala.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Fakultas Teknik

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.