Meningkatkan Kualitas Kinerja Pegawai Melalui Motivasi Internal dan Eksternal di Kelurahan Lengkong Gudang Timur (leguti) Kecamatan Serpong

Authors

  • Muhammad Fachrizal M Universitas Pamulang
  • Herdiana Cyntiawati Universitas Pamulang
  • Argosawwa Rizqahu Universitas Pamulang
  • Sahari Sahari Universitas Pamulang

Keywords:

Manajemen sumber daya manusia, Motivasi internal dan eksternal, Kualitas produksi

Abstract

Pengabdian ini berjudul Meningkatkan Kualitas Kinerja Pegawai Melalui Motivasi Internal dan Eksternal Di Kelurahan Lengkong Gudang Timur (Leguti) Kecamatan Serpong. Tujuan umum dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah memberikan workshop dan seminar secara praktis mengenai motivasi internal dan eksternal di Kelurahan Leguti bagi pegawai dan anggota Kelompok Usaha Bersama (KUB) Leguti yang berdampak pada kesejahraan masyarakat. Metode yang digunakan adalah metode survei dan penyampaian materi secara langsung serta simulasi dan diskusi mengenai manajemen, pengelolaan keuangan, pemasaran produk dan penerapan manajemen sumber daya manusia mengenai motivasi internal dan eksternal yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat. Kesimpulan dari Pengabdian Kepada Masyakat (PKM) ini adalah bahwa akan dilakukan pendampingan dan pelatihan dalam penerapan ilmu manajemen sumber daya manusia dalam peningkatan pemahaman terkait pentingnya motivasi internal dan eksternal dalam lingkungan masyarakat KUB Leguti dan pegawai di Kelurahan Lengkong Gudang Timur, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan

References

Afandi, P. (2018). Manajemen Sumber Daya Manusia. Zanafa Publishing.

Bangun, W. (2012). Manajemen Sumber Daya Manusia. Erlangga.

Christin, Jane & Mukzam, Djudi. (2017). Pengaruh Motivasi Internal dan Eksternal Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Kasus pada Karyawan PT. Indomarco Prismatama Distribution Centre Bogor). Jurnal Administrasi Bisnis, 50(5), 108-112.

Farisi, Salman., Irnawati, Juli., & Fahmi, Muhammad. (2020). Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan. Jurnal Humaniora, 4(1), 1533.

Koontz, H. (1990). Teori Motivasi & Pengertian Motivasi. PT. Raja Grafindo Persada.

Mangkunegara, A. A. A. P. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. PT. Remaja Rosdakarya.

Potu, Janet., Lengkong, Vicktor P. K., & Trang, Irvan. (2021). Pengaruh Motivasi Intrinsik dan Motivasi Ekstrinsik Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Air Manado. Jurnal EMBA, 9(2), 387-394.

Rivai, V. (2010). Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan dari Teori ke Praktik. PT. Raja Grafindo Persada.

Siagian, S. P. (2011). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bumi Aksara.

Siregar, August Halomoan. (2020). Pengaruh Program Pelatihan Terhadap Motivasi Bekerja Karyawan pada PT Kaltim Kariangau Terminal (KKT) di Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur. Jurnal Ilmiah Smart, 4(1), 29-35.

Published

2023-03-28

Issue

Section

Articles