Pelatihan Strategi Pengelolaan Usaha Produksi Keripik Pare Untuk Meningkatkan Penjualan Di Era Digital Di Desa Cibunar, Kecamatan Parung Panjang, Kabupaten Bogor

Authors

  • Weni Wijatmoko Universitas Pamulang
  • Adi Candra Universitas Pamulang
  • Heri Muryanto Universitas Pamulang

Abstract

Desa Cibunar, Kecamatan Parungpanjang, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat, termasuk kategori desa berkembang namun tetap berupaya ingin setara dengan desa lain yang sudah maju. Kepala Desa Cibunar mengharapkan agar bisnis UMKM Keripik Pare di desanya menjadi salah satu unggulan potensial untuk meningkatkan sektor ekonominya. Tanaman buah sayur pare sangat mudah dibudidayakan di Desa Cibunar dan pasokannya tidak mengenal tempat dan cuaca. Namun, kendalanya adalah tidak efektifnya pemasaran produk keripik pare sehingga masyarakan masih sangsi untuk menekuni bisnis ini. Selama ini, pemasaran masih sangat sederhana yaitu melalui pasar tradisional dan “dari-mulut-ke-mulutâ€. Padahal, di era digital sekarang terdapat alat periklanan pada media baru seperti Instagram ads, Youtube ads, Google ads, Tik-tok, Twitter, dsb., yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan bisnis UMKM agar makin banyak orang tahu mengenai usaha yang dikelola. Dengan pertimbangan tersebut, maka Dosen dan Mahasiswa dari Prodi Teknik Industri, Universitas Pamulang mengadakan Pengabdian Kepada Masyarakat untuk memberikan pelatihan online-marketing khususnya untuk produk Keripik Pare. Kegiatan ini diharapkan dapat turut berkontribusi terhadap peningkatan penjualan produk keripik pare dari UMKM Desa Cibunar yang pada giliranannya akan meningkatkan tingkat ekonomi masyarakat. Kegiatan PKM diberikan dalam bentuk penyuluhan, pelatihan, diskusi dan praktek simulasi di Balai Desa.

Hasil dari kegiatan pengabdian pada masyarakat ini: 1) pelatihan telah dilaksanakan dengan baik yang dihadiri oleh 26 peserta yang merupakan para anggota penggiat produk keripik pare di wilayah Desa Cibunar; 2) peserta memberikan respon positif dan memahami materi pelatihan dengan baik karena materi sesuai dengan kebutuhan dan ada kejelasan dari manfaat serta peluang bisnisnya; 3) para peserta pelatihan mendapatkan pengetahuan yang baru dan berharap kegiatan pelatihan ini dilanjutkan pada kesempatan yang akan datang; 4) hasil evaluasi dari pelaksanaan pelatihan ini, lebih dari 95% peserta memahami  penggunaan teknik pemasaran on-line untuk peningkatan penjualan produk komoditi mereka.

 

Kata kunci: UMKM keripik pare, penjualan era digital, aplikasi online

References

Pebriani N., Anjar A. (2019), “Perananan Kepala Desa Dalam Meningkatkan Efektivitas Pelayanan Publik (Studi: Didesa Pulo Bargot)â€, CIVITAS (ISSN: 2460-611), Vol. 1 No. 1 Maret 2019, hal: 22-26.

Darwin (2022) “Mengenal Peran UMKM dalam Perekonomian Indonesiaâ€, dipetik dari: https://www.julo.co.id/blog/peran-umkm-dalam-perekonomian-indonesia

Peran Penting UMKM dalam Ancaman Isu Resesi, dipetik dari: https://www.djkn.kemenkeu.go.id/kpknl-balikpapan/baca-artikel/15677/Peran-Penting-UMKM-dalam-Ancaman-Isu-Resesi.html#:~:text=Berdasarkan%20Data%20Kementerian,investasi%20di%20Indonesia.

Sandi, F. B. (2023) “5 Permasalahan UMKM yang Sering Terjadi dan Solusinyaâ€, dipetik dari: https://www.online-pajak.com/seputar-pph-final/permasalahan-umkm#:~:text=yang%20didapat%20dengan-,menghitung,-pajak%20UMKM%20di

Anastasia, T (2021) “Manfaat Potensial Pare untuk Penanganan Kankerâ€, dipetik dari: https://www.klikdokter.com/info-sehat/kanker/manfaat-potensial-pare-untuk-penanganan-kanker

Qingfeng He, Yanjie Li, Hong Li, Pingping Zhang, Ailin Zhang and Lingling You (2018) “Hypolipidemic and antioxidant potential of bitter gourd (Momordica charantia L.) leaf in mice fed on a high-fat dietâ€, dipetik dari: https://go.gale.com/ps/i.do?id=GALE%7CA557303478&sid=googleScholar&v=2.1&it=r&linkaccess=abs&issn=1011601X&p=AONE&sw=w&userGroupName=anon%7E195b7941&aty=open+web+entry

Downloads

Published

2023-08-07