Sosialisasi Penggunaan Dinolite Untuk Mengamati Permukaan Material Hasil Pengelasan atau Material Terkorosi pada Pondok Pesantren Hamalatul Quran Tangerang Selatan

Authors

  • Muhammad Awwaluddin Prodi Teknik Mesin, Fakultas Teknik -Universitas Pamulang Tangerang Selatan
  • Kusdi Prijono Prodi Teknik Mesin, Fakultas Teknik -Universitas Pamulang Tangerang Selatan

Keywords:

Dinolite, mikroskop digital, sosialisasi, korosi, pondok pesantren

Abstract

Sosialisasi penggunaan mikroskop digital Dinolite di Pondok Pesantren Hamalatul Qur'an Tangerang Selatan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan santri serta pengajar dalam mengidentifikasi kerusakan permukaan material, khususnya pada hasil pengelasan dan material yang mengalami korosi. Selain itu untuk meningkatkan kemampuan troubleshooting masalah pada material, atau mendukung kegiatan penelitian sederhana di lingkungan pondok pesantren. Kegiatan ini merupakan langkah awal dalam upaya menjaga kualitas alat atau bangunan pondok pesantren yang terbuat dari metal, terutama yang terbuat dari baja (Fe) melalui pemantauan secara berkala terhadap kondisi material. Pelaksanaan pengabdian kepada Masyarakat ini dilakukan melalui presentasi oleh narasumber (Dosen Universitas Pamulang), demonstrasi alat, dan praktikum langsung (penggunaan dinolite), peserta diajak untuk memahami prinsip kerja Dinolite, bagaimana teknik pengambilan gambar, serta analisis citra hasil pengamatan yang telah dilakukan. Hasil sosialisasi menunjukkan antusiasme peserta yang tinggi dan adanya peningkatan pemahaman peserta (anak didik yang ada dipesantren) tentang pentingnya analisis mikroskopis dalam pengendalian kualitas. Selain itu peserta dapat menentukan waktu yang tepat dalam melakukan pencegahan korosi maupun perawatan terhadap benda benda yang terbuat dari logam serta penggantian material, komponen atau sistem jika diperlukan.

References

[1] Jones, A. B., & Smith, C. D. (2020). Application of digital microscopy in the assessment of weld quality.

[2] Smith, W. F. (2004). Foundations of Materials Science and Engineering. McGraw- Hill Education.

[3] Askeland, D. R., & Wright, W. J. (2011). The science and engineering of materials.

[4] Callister, W. D., Jr. (2016). Materials science and engineering: An introduction.

[5] Sukmana, A., & Supriyanto, E. (2018). Analisis mikrostruktur las baja karbon menggunakan mikroskop optik.

[6] Pratama, D., & Raharjo, S. (2020). Pengaruh variasi arus las terhadap pembentukan pori pada sambungan las baja karbon.

[7] Supriyadi, B., & Hidayat, R. (2019). Evaluasi kerusakan beton bertulang akibat korosi tulangan menggunakan metode non-destruktif.

[8] Widyastuti, S., & Rahmawati, D. (2017). Pengembangan modul pembelajaran berbasis proyek untuk meningkatkan pemahaman konsep materi pada siswa SMA.

[9] Shreir, L. L. (2010). Corrosion. Butterworth-Heinemann.

[10] Talbot, D., & Talbot, J. (1998). Corrosion Science and Technology. CRC Press.Callister, W. D., & Rethwisch, D. G. (2011). Materials Science and Engineering: An Introduction. John Wiley & Sons.

Downloads

Published

2024-11-30

How to Cite

Awwaluddin, M., & Prijono, K. (2024). Sosialisasi Penggunaan Dinolite Untuk Mengamati Permukaan Material Hasil Pengelasan atau Material Terkorosi pada Pondok Pesantren Hamalatul Quran Tangerang Selatan. Garda: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 5(2), 130–137. Retrieved from https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/grd/article/view/46641