Urgensi Pendidikan Agama Dalam Pembentukan Akhlak Generasi Milenial

Authors

  • Ma`fiyah Ma`fiyah Universitas Pamulang

Abstract

Urgensi pendidikan agama dalam pembentukan akhlak generasi milenial sangat dibutuhkan, karena pendidikan agama merupakan dasar bagi seseorang melakukan kebajikan, serta menjadi pijakan dalam kehidupan baik di dunia maupun di akhirat. Oleh sebab itu generasi milenial harus terus dibekali pendidikan agama sebagai landasan hidup yang baik untuk masa depannya agar tidak tergerus arus modernisasi dan globalisasi yang cenderung permisif dalam hal-hal yang secara naluri dan keagamaan dibatasi. Sehingga pentingnya pendidikan agama sebagai pembatas agar seseorang dapat mencegah diri dari melakukan keburukan dalam kehidupannya. Tujuan Penelitian kali ini untuk Mengetahui ukuran urgensitas Pendidikan Agama bagi pembentukan akhlak generasi Milenial. Metode Penelitian yang dilakukan ini menggunakan metode observasi dan studi pustaka dengan beberapa literatur yang otoritatif baik media cetak seperti buku-buku, majalah-majalah, Koran-koran, dan lain sebagainya, maupun media online seperti website, jurnal, dan lainnya. Manfaat Penelitian yang diharapkan saat ini agar kelak generasi milenial lebih peduli terhadap pendidikan agamanya serta dapat mengamalkan ajaran agamanya dan tidak tergerus oleh zaman yang serba canggih dalam teknologi, bahkan dapat memanfaatkan teknologi sebaik mungkin untuk menggali dan mempelajari nilai-nilai agama yang dianutnya. Sehingga harapannya secara perlahan tetapi pasti akan memperbaiki akhlaknya di kemudian hari.

Author Biography

Ma`fiyah Ma`fiyah, Universitas Pamulang

Dosen Agama Islam Prodi Manajemen Universitas Pamulang

References

Adjat Sudrajat dkk, Din Al-Islam: Pendidikan Agama Islam di Perguruan Tinggi Umum, Yogyakarta: UNY Perss, 2008

Anwar, Rosihan Asas Kebudayaan Islam, Bandung: Pustaka Setia, 2010.

Basri, S. Konsep Pendidikan Islam dalam Membentuk Karakter Bangsa di Era Globalisasi. Jurnal An-Nur, 5(2), 120–131. 2017.

https://id.wikipedia.org/wiki/Milenial diakses pada tanggal 19 Desember 2019.

https://id.wikipedia.org/wiki/Pendidikan_keagamaan diakses tanggal 19 Desember 2019.

https://tulisanterkini.com/artikel/artikel-ilmiah/8213-pengertian-pendidikan-agama.html diakses tanggal 19 Desember 2019.

https://www.tribunnews.com/nasional/2019/12/12/dua-bulan-jabat-mendikbud-nadiem-makarim-keluarkan-4-kebijakan-merdeka-belajar?page=4

Ibnu Maskawaih, Tahdzib Al-Akhlak wa Thathhir Al-A‟raq, (Beirut: Maktabah Al-Hayah li AthThiba‟ah wa Nasyr, cetakan k-2)

Naisbitt, J., Naisbitt, N., & Philips, D. High Tech High Touch: Pencarian Makna di Tengah Perkembangan Teknologi. Jakarta: Pustaka Mizan. 2002.

Nata, Abuddin, Pendidikan Islam di Era Millenial, Conciencia Jurnal Pendidikan Islam, t.th.

Syaiful Anwar dan Agus Salim, Pendidikan Islam Dalam Membangun Karakter Bangsa di Era Milenial, At-Tadzkiyah: Jurnal Pendidikan Islam, Volume 9, No.2, 2018

Wahana, H. D, Pengaruh Nilai-Nilai Budaya Generasi Millennial dan Budaya Sekolah Terhadap Ketahanan Individu (Studi di SMA Negeri 39, Cijantung, Jakarta). Jurnal Ketahanan Nasional, XXI(1), 14–22, 2015.

Downloads

Published

2020-03-13