Rancang Bangun Sistem Informasi E-Raport Berbasis Web Dengan Metode Waterfall (Studi Kasus : SMKN 1 Kabupaten Tangerang)

Authors

  • M. Haris Khoirul Fadillah Universitas Pamulang
  • Ardianto Moenir Universitas Pamulang

Keywords:

Sistem Informasi, E-Raport, Web, Metode Waterfall

Abstract

Pada saat ini pengolahan nilai raport di SMKN 1 Kab. Tangerang belum menggunakan aplikasi berbasis web berupa sistem raport online yang mampu memberikan informasi mengenai nilai kepada siswa dengan cepat melalui internet, dengan sistem berjalan yang ada di SMKN 1 Kab. Tangerang masih mempunyai kelemahan dalam mengolah nilai siswa. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode pengembangan Waterfall. Model Waterfall memiliki proses mengalir secara sistematis dari satu tahap ke tahap lainnya. Tahap tersebut adalah analisis, design, coding, testing, maintenance (perawatan). Untuk mengatasi masalah yang dihadapi SMKN 1 Kab. Tangerang dibutuhkan pembenahan terhadap sistem yang sedang berjalan dan pengembangannya harus disesuaikan dengan kebutuhan saat ini yaitu sistem informasi yang khusus digunakan untuk pengolahan data guru, data siswa, data kelas, data mapel, data prestasi dan nilai raport siswa, sehingga proses pengolahan menjadi lebih lebih cepat dan akurat. Maka, dibutuhkan suatu Sistem Informasi E-Raport Berbasis Web Pada SMKN 1 Kab. Tangerang.

References

N. Ratama and Munawaroh, “Perancangan Sistem Informasi Sosial Learning untuk Mendukung Pembangunan Kota Tangerang dalam Meningkatkan Smart city Berbasis Android,†SATIN – Sains dan Teknol. Inf., vol. 5, no. 2, pp. 59–67, 2019.

Munawaroh and N. Ratama, “Penerapan Teknologi Augmented Reality Pada Matakuliah Pengantar Teknologi Informasi Di Universitas Pamulang Berbasis Android,†Satin, vol. 5, no. 2, pp. 17–24, 2019.

N. Ratama, “Analisa Dan Perbandingan Sistem Aplikasi Diagnosa Penyakit Asma Dengan Algoritma Certainty Factor Dan Algoritma Decision Tree Berbasis Android,†J. Inform. J. Pengemb. IT, vol. 3, no. 2, pp. 177–183, 2018, doi: 10.30591/jpit.v3i2.848.

Akil, I. (2018). Referensi dan Panduan UML 2.4 Singkat Tepat dan Jelas. Surabaya: CV. Garuda Mas Sejahtera.

Anatasia, M. M. (2018). Analisa dan Perancangan Sistem Informasi dengan Codeigneter dan Laravel. Malang: CV. Loko Media.

Hidayat, R. (2010). Cara Praktis Membangun Website Gratis. Jakarta: PT Elex Media Komputindo Kompas, Gramedia.

Kadir, A. (2013). Pengenalan Sistem Komputer Edisi Revisi. Yogyakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Pramana, D. D. (2013). Desain dan Pemrograman Website. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Prof. Dr. Umar Tirtarahardja, D. L. (2000). Pengantar Pendidikan.

Putra, P. (2014). Usability Professionals Association. Bandung: Universitas Telkom.

Downloads

Published

2021-02-18

Issue

Section

Articles