Pengaruh Kualitas Pelayanan Frontliner dan Penerapan Nilai-Nilai Islam terhadap Kepuasan Nasabah Bank Syariah Indonesia KCP Makassar Veteran
Keywords:
Kualitas Pelayanan Frontliner, Penerapan Nilai-Nilai Islam dan Kepuasan NasabahAbstract
Di Bank Syariah Indonesia KCP Makassar Veteran, kualitas pelayanan frontliner dan penerapan nilai-nilai Islam adalah dua faktor utama yang mempengaruhi kepuasan nasabah. Dengan meningkatnya ekspektasi nasabah terhadap layanan keuangan, bank syariah harus mengelola kedua aspek ini secara efektif untuk memastikan tingkat kepuasan yang tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Kualitas pelayanan Frontliner dan Penerapan Nilai-Nilai Islam terhadap Kepuasan Nasabah pada Bank Syariah Indonesia KCP Makassar Veteran. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif, dengan menggunakan pendekatan asosiatif dengan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 100 sampel. Teknik analisis data menggunakan uji koefisien determinasi, uji parsial dan simultan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Kualitas Pelayanan Frontliner berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Nasabah, dengan nilai signifikansi 0,003 < 0,05 dan nilai t-hitung 3,085 > t-tabel 1,982, Penerapan Nilai-Nilai Islam berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Nasabah, dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai t-hitung 4,484 > t-tabel 1,982, dan Kualitas Pelayanan Frontliner dan Penerapan Nilai-Nilai Islam secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Nasabah, dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 dan nilai F-hitung 40,736 > dari F-tabel 3,090.
References
Agus Tri Basuki and Nano Prawoto. Regresi Dalam Penelitian Ekonomi Dan Bisnis. Depok: Raja Grafindo Persada, 2015.
Arianto, N., Patilaya, E. “Pengaruh Kualitas Produk Dan Kelengkapan Produk Terhadap Keputusan Pembelian Produk Salt n Pepper Pada PT. Mitra Busana Sentosa Bintaro.” KREATIF: Pemasaran, Sumberdaya Manusia dan Keuangan (2018).
Azuar, Juliandi. Metodologi Penelitian Bisnis, Konsep Dan Aplikasi: Sukses Menulis Skripsi. 1st ed. UMSU PRESS, 2014.
Depdibud. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka, n.d.
Djamil, Fathurrahman. Hukum Perjanjian Syariah Dalam Kompliasi Hukum Perikatan. Bandung: Citra Aditya Bakti, 2001.
Fandy Tjiptono. Strategi Pemasaran Prinsip & Penerapan. 1st ed. Yogyakarta: Penerbit Andi, 2019.
Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program IBM SPSS 23. Semarang: Universitas Diponegoro, 2016.
Kasmir. Customer Service Excellent: Teori Dan Praktik. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2017.
———. Pemasaran Bank. Jakarta: Kencana, 2017.
Kotler, P., & Armstrong, G. Principles of Marketing Global. 17th ed. London: Pearson Education, 2018.
Putri, Andini. “Peran Brand Image Dan Penerapan Nilai-Nilai Islam Dalam Memengaruhi Keputusan Menjadi Nasabah Pada Bank Syariah Indonesia (Bsi) Kcp. Bulukumba.” https://repositori.uin-alauddin.ac.id/ (2023).
Rachmat, Try Ramdhani. “Pengaruh Kualitas Pelayanan Frontliner Terhadap Kepuasan Nasabah Pt Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.Cabang Parepare (Analisis Manajemen Syariah)” (2019).
Reza, Muhammad, and Evony Silvino Violita. “Pengaruh Penerapan Nilai-Nilai Islam Terhadap Kinerja Bank Syariah Dengan Menggunakan Maqashid Index: Studi Lintas Negara.” Jurnal Dinamika Akuntansi dan Bisnis 5, no. 1 (2018): 17–30.
Sri Kurnialis, Zahrotul Uliya, Fitriani, Miftahul Aulasiska, and Muhammad Syahrul Nizam. “Perkembangan Perbankan Syariah Di Negara Muslim.” Syarikat: Jurnal Rumpun Ekonomi Syariah 5, no. 2 (2022): 109–119.
Sugiyono. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif Dan RAD. Edisi 2. Bandung: Alfabeta, 2020.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 MUH. AFTA NOER, Sitti Fatimah, Nuraeni Gani

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


