PERANCANGAN SISTEM MANAJEMEN KASIR BERBASIS WEB PADA TOKO BANGUNAN GRIYA JAYA
Abstract
ABSTRAKToko Bangunan Griya Jaya merupakan toko bangunan yang bergerak dalam bidang penjualan bahan-bahan untuk kontruksi seperti bahan-bahan alami yaitu pasir, tanah, batu, kayu serta bahan-bahan lainnya. Namun pada toko bangunan ini masih belum ditunjang dengan fasilitas yang mempuni seperti sistem pembukuan yang layak, sehingga menyulitkan para karyawan dan pemilik usaha dalam proses pencatatan rekap data barang, transaksi penjualan dan stok barang bangunan. Pengelolaan data barang masih dilakukan dengan mencatat di buku besar sedangkan transaksi penjualan masih menggunakan nota buku, dari sistem proses bisnis tersebut sering terjadi kesalahan yang diakibatkan oleh kesalahan manusia (human error) dimana terjadi kelalaian oleh petugas kasir, Pada saat mencatat transaksi penjualan dikarenakan kurangnya ketelitian yang mengakibatkan kerugian pada toko tersebut. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data seperti observasi, wawancara dan studi literatur, sedangkan dalam pengembangan sistem kasir menggunakan metode Rapid Application Development (RAD) membantu karyawan dan pemilik usaha dalam pengelolaan data barang dan sistem kasir berbasis web agar dapat mudah diakses melalui online ataupun offline. Hasil yang di dapat dari penelitian ini adalah pada sistem kasir sudah tersedia informasi yang dapat membantu dalam pencarian data dan pendataan, pengelolahan data, transaksi penjualan, stok produk masuk dan keluar serta terdapat laporan penjualan agar dapat membantu karyawan dan pemilik toko pada Toko Bangunan tersebut.
Kata kunci : Sistem, Manajemen, Kasir, Transaksi Penjualan dan Rapid Application Development (RAD).
ABSTRACT
Griya Jaya Building Shop is a building shop that is engaged in the sale of construction materials such as natural materials, namely sand, soil, stone, wood and other materials. However, this building store is still not supported by adequate facilities such as a proper bookkeeping system, making it difficult for employees and business owners in the process of recording the recap of goods data, sales transactions and building stock. Goods data management is still done by recording in the ledger while sales transactions still use book notes, from the business process system errors often occur caused by human error where there is negligence by the cashier, when recording sales transactions due to lack of accuracy resulting in a loss to the store. The methods used in data collection include observation, interviews and literature studies, while the development of the cashier system uses the Rapid Application Development (RAD) method to assist employees and business owners in managing goods data and a web-based cashier system so that it can be easily accessed via online or offline. The results obtained from this study are that the cashier system is available with information that can assist in data retrieval and data collection, data management, sales transactions, incoming and outgoing product stock and there are sales reports in order to help employees and shop owners at the Building Store.
Keywords: System, Management, Cashier, Sales Transactions and Rapid Application Development (RAD)