ANALISIS LEARNING MANAGEMENT SYSTEM DENGAN METODE END-USER COMPUTING SATISFACTION (STUDI KASUS: SMK MEDIA INFORMATIKA JAKARTA)

Authors

  • Rizky Fauzi Universitas Pamulang
  • Fingki Marwati Uniersitas pamulang

Abstract

 

ABSTRAK

Masih banyak tenaga pendidik yang belum bisa memanfaatkan teknologi secara maksimal karena kurangnya wawasan dan fasilitas internet. Pembelajaran yang dilakukan secara virtual atau e-learning dapat mengubah metode pembelajaran menjadi lebih fleksibel dan menarik. Permasalahan yang saat ini terjadi adalah belum ada penyamarataan bobot penilaian dan rekapitulasi nilai. Learning Management System yang sudah ada sering mengalami gangguan sehingga sulit untuk diakses dengan cepat. Analisa Learning Management System dilakukan untuk mengevaluasi sistem pembelajaran yang sudah dibuat. Metode yang digunakan adalah EUCS (End-User Computing Satisfaction) untuk mengevaluasi penggunaan LMS pada proses pembelajaran sehingga hasil dari analisa tersebut dijadikan sebagai bahan atau referensi untuk pengembangan LMS. Hasil pengolahan data yang dilakukan, variabel Content (X1) dan Timelines (X5) memiliki pengaruh yang besar terhadap tingkat kepuasaan penggunaan LMS karena nilai P values kurang dari 0,05, yakni dengan nilai variabel X1 sebesar 0,004 dan X5 sebesar 0,014. Ada dua hal yang perlu dikembangkan dari hasil analisa yang dilakukan, yaitu: Membuat website sesuai dengan kebutuhan user dan membuat website yang cepat dalam mengakses.

Kata kunci: internet, e-learning, LMS, EUCS

 

ABSTRACT  

There are still many educators who have not been able to take full advantage of technology due to lack of insight and internet facilities. Virtual learning or e-learning can change learning methods to be more flexible and interesting. The problem that currently occurs is that there is no equalization of the weight of the assessment and recapitulation of values. The existing Learning Management System often experiences problems, making it difficult to access quickly. Learning Management System analysis is carried out to evaluate the learning system that has been created. The method used is EUCS (End-User Computing Satisfaction) to evaluate the use of LMS in the learning process so that the results of the analysis are used as material or reference for LMS development. The results of data processing carried out, the Content (X1) and Timelines (X5) variables have a large influence on the level of satisfaction with LMS use because the P values are less than 0.05, namely the X1 variable value is 0.004 and X5 is 0.014. There are two things that need to be developed from the results of the analysis carried out, namely: Creating a website according to user needs and creating a website that is fast in access.

Keywords: internet, e-learning, LMS, EUCS

Downloads

Published

2023-07-09

How to Cite

Fauzi, R., & Marwati, F. (2023). ANALISIS LEARNING MANAGEMENT SYSTEM DENGAN METODE END-USER COMPUTING SATISFACTION (STUDI KASUS: SMK MEDIA INFORMATIKA JAKARTA). Jurnal ESIT (E-Bisnis, Sistem Informasi, Teknologi Informasi), 18(2). Retrieved from https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/ESIT/article/view/31797

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.