SOSIALISASI PENGGUNAAN FITUR MATHTYPE : CARA MUDAH MENGETIK RUMUS MATEMATIKA DI MICROSOFT WORD
DOI:
https://doi.org/10.32493/jpka.v3i1.24783Abstract
Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat dilaksanakan di SMAN 6 Kota Tangerang Selatan dengan target siswa kelas X yang berasal dari jurusan MIPA. Kegiatan PkM ini bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa salah satunya melalui aplikasi yang umum digunakan namun belum sepenuhnya menyentuh lapisan pelajar, terutama di Kota Tangerang Selatan, tepatnya SMAN 6 Tangerang Selatan. Selain itu, kegiatan PkM ini juga bertujuan memberikan pemahaman suatu fitur yang akan sering dijumpai. Evaluasi akan dilakukan selepas semua kegiatan awal hingga akhir dengan membandingkan pemahaman mitra sebelum dan sesudah pelaksanaan sosialisasi. Selanjutnya dilakukan penyusunan laporan yang akan dilakukan publikasi setelahnya. Terdapat juga praktek yang akan dilakukan selepas pemaparan materi secara berkala demi menunjang pemahaman mitra dalam menggunakan fitur MathType di Microsoft Word. Hasil dan luaran kegiatan setelah dilaksanakan sosialisasi yaitu diharapkan para siswa dapat mengetahui fungsi, dapat menginstall, mampu mengaplikasikan serta mampu mendapatkan hasil pengetikan rumus menggunakan MathType dalam Microsoft Word dengan maksimal. Dengan dilaksanakannya program ini, maka perlahan dapat memenuhi tujuan bangsa yakni mencerdaskan kehidupan bangsa khususnya di bidang kematematikaan.
Kata Kunci: Sosialisasi, Pengaplikasian, Fitur Microsoft Word, Pengetikan Rumus Matematika
References
Faizin. 2015 Ketik Rumus Matematika Mudah dengan Math Typer. URL: https://www.lumpiastudio.com/ketik-rumus-matematika-mudah-dengan-mathtype/ Diakses tanggal 27 Maret 2022
Fingernal. Program untuk menulis rumus matematika MathType. Program untuk menulis rumus matematika MathType Unduh program untuk rumus di word. URL: https://fingernal.ru/id/manicure/programma-dlya-napisaniya-matematicheskih-formul-mathtype-programma/ Diakses pada 27 Maret 2022
Foster, K.R. (December, 2001). "Mathtype 5 with mathML for the WWW". IEEE Spectrum 38 (12): 64.
Prasetya, A. Mengenal Software MathType Yuk. URL: http://sejarah22kreatif.blogspot.com/2016/01/mengenal-software-math-type-yuk.html Diakses tanggal 24 Maret 2022
Sari, N. Setiawan, TH. dkk. 2021. OPTIMALISASI POWER POINT UNTUK PEMBELAJARAN MATEMATIKA DENGAN KOMBINASI MATH TYPE DAN GRAPH 4.4.2 SERTA VIDEOSCRIBE. 1(2):201-207
Topping, Paul. (1999). Using MathType to Create TEX and MathML Equations, 20 (3)
Primadia, Adara. 2019. Sejarah Microsoft Word dari Awal Terbentuk. URL: https://sejarahlengkap.com/teknologi/sejarah-microsoft-word Diakses pada 23 Mei 2022
Ismi, Trias. 2021. 6 Fungsi dan Sejarah Mircosoft Word yang Wajib Kamu Tahu. URL: https://glints.com/id/lowongan/fungsi-microsoft-word/#.Yo53fKhBzrd Diakses pada 23 Mesi 2022