Edukasi Tentang Pentingnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat pada Anak Usia Dini di Rumah Yatim Cimone

Authors

  • Febry Agustiany Universitas Pamulang
  • Kity Dianty Universitas Pamulang
  • Muhamad Syaiful Universitas Pamulang
  • Rina Ramdona Universitas Pamulang

Abstract

Perilaku Hidup bersih dan sehat (PHBS) merupakan langkah yang harus dilakukan untuk mencapai derajat kesehatan yang optimal bagi setiap orang termasuk di Rumah Yatim. Di Rumah Yatim Cimone pada saat dilakukan observasi, pada anak-anak di sana masih terlihat kurangnya keterlibatan anak-anak dalam melakukan cuci tangan dengan baik dan benar menggunakan sabun. Tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman dan wawasan, meningkatkan kualitas perilaku sehari – hari dengan cara hidup bersih dan sehat khususnya langkah cuci tangan pakai sabun dengan benar untuk mencegah penyebaran bakteri melalui tangan. Menjaga tangan tetap bersih menjadi salah satu cara efektif melawan penyebaran virus, mencuci tangan dengan sabun adalah hal yang mudah dan sederhana dilakukan untuk dapat membuat perbedaan besar. Metode pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan cara sosialisasi, pemutaran video dan praktik cuci tangan. Hasil pre-post-test menunjukkan ada peningkatan dari skor sebelum penyuluhan (5,50) dengan skor sesudah penyuluhan (5,67). Hasil uji paired sampel T test menunjukkan ada hubungan antara pemberian intervensi penyuluhan PHBS dengan kenaikan skor pengetahuan (Pvalue < 0,05). Hasil Kegiatan penyuluhan telah meningkatkan pengetahuan PHBS.

 

Kata Kunci: cuci tangan; hidup sehat; panti asuhan

Author Biographies

Febry Agustiany, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

Kity Dianty, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

Muhamad Syaiful, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

Rina Ramdona, Universitas Pamulang

Prodi Sarjana Akuntansi

References

, P. M. (n.d.). Pedoman Gizi Seimbang.

Alif Y Z, B. K. (2020). Edukasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam Pencegahan Covid-19 Kepada Anak-Anak di Panti Asuhan. Zukmadinietal, Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA 2020, (3) 1: 68-76, 68-76.

Depkes RI. (2008). Panduan Manajemen PHBS Menuju Kabupaten/Kota Sehat.

Devi P S, 2. S. (2020). Hubungan Antara Pengetahuan Masyarakat Dengan Kepatuhan Penggunaan Masker Sebagai Upaya Pencegahaan Penyakit Covid-19 Di Ngronggah. Infokes, Vol 10No 1, Febuari I2020.

Ernie M, Y. S. (2014). Peran Orang Tua Dan Pendidik Dalam Menerapkan Perilaku Disiplin. Jurnal Pendidikan dan Pemberdayaan Masyarakat, Volume 1 – Nomor 2, November 2014, 187-198.

Karo, M. B. (2020). Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) Strategi Pencegahan Penyebaran Virus Covid-19.

Linda D J, Y. H. (2011). Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Serta Perilaku Gizi Seimbang Ibu Kaitannya Dengan Status Gizi Dan Kesehatan Balita Di Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur. Jur nal Gizi dan Pangan, 2011, 6(3): 192-199, 192-199.

Mardhiati, R. (2019). Pendidikan Perilaku Hidup Bersih Dan Sehat (PHBS) Anak Usia Dini. Ikraith-Abdimas Vol 2 No 3 Bulan November 2019, 2, 133-141.

Sosial, D. R.-D. (n.d.). Penguatan Kapabilitas Anak dan Keluarga: Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

Zainal, A. U. (2021). Implementasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat Untuk Mewujudkan Gaya Hidup Sehat Sejak Dini. Jurnal Solma, 10 (01): 8-13. 2021, 8-13.

Downloads

Published

2022-04-15