PELATIHAN SOFTWARE ZAHIR ACCOUNTING UNTUK KARYAWAN SITU INDAH KEDAUNG (SIK) SAWANGAN DEPOK
Keywords:
Zahir Accounting, Software Zahir, Computerized AccountingAbstract
Zahir Accounting adalah software akuntansi yang banyak digunakan perusahaan di Indonesia baik perusahaan berskala kecil, menangah maupun perusahaan dengan skala besar. Seluruh laporan keuangan dibuat secara otomatis tanpa harus mengerti teori akuntansi, karena fitur fitur yang disediakan sangat user friendly, Bahasa yang digunakan mudah dimengerti, selain itu dilengkapi dengan analisa dan grafik yang interaktif untuk membantu pengambilan keputusan bisnis. Dengan menggunakan software Zahir accounting, laporan keuangan sudah tidak lagi dibuat secara manual, melainkan dapat disusun dengan lebih efektif dan efisien, semua transaksi keuangan diinput kedalam Zahir Accounting, kemudian laporan keuangan bisa langsung dilihat hasilnya. Dengan begitu, perusahaan dapat dengan mudah dan cepat mendapatkan informasi mengenai kondisi keuangan perusahaan, sehingga mampu membuat keputusan bisnis yang lebih strategis. Dalam rangka pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Program studi Sarjana Akuntansi Universitas Pamulang, sebagai implementasi dari salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka dosen-dosen bekerjasama dengan Situ Indah Kedaung (SIK) bermaksud memberikan pelatihan Software Zahir Accounting kepada karyawan Situ Indah Kedaung (SIK). Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini dilakukan pada hari Jumat, 3 Maret 2023 dan terselenggara dengan baik. Penggunaan Zahir Accounting dapat memperbaiki kulitas pencatatan dan pelaporan keuangan sehingga proses pencatatan laporan keuangan menjadi lebih efektif. Dengan pelatihan Zahir Accounting mampu menambah pengetahuan dan meningkatkan keterampilan kerja karyawan Situ Indah Kedaung terutama bagian finance dan accounting.
References
Anisa Yustia dan Marlina. (2018). Pengolahan Data Keuangan Dengan Aplikasi Akuntansi Zahir Accounting. Jurnal Khatulistiwa Informatika.
Azis, M. S., Hakim, L., & Walim. (2020). Perancangan Aplikasi Berbasis Desktop Dengan Microsoft Visual Basic (Studi Kasus: Aplikasi Absensi Anak Magang 1.0). Jurnal Responsif : Riset Sains Dan Informatika. https://doi.org/10.51977/jti.v2i1.170
Hakim, L. (2019). Pelatihan Pemasaran Online Berbasis Marketplace Bagi UMKM Dalam Merespon Perubahan Perilaku Konsumen. LOYALITAS, Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat.
Hutauruk, M. R. (2020). Pelatihan Akuntansi Entitas Dagang pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah melalui Aplikasi Zahir Accounting Versi 6. Jurnal Abdimas Mahakam.
Kurdi, M., & Firmansyah, I. D. (2020). Strategi Peningkatan Daya Saing UMKM Di Kabupaten Sumenep Melalui E-COMMERCE. Jurnal Sains Sosio Humaniora. https://doi.org/10.22437/jssh.v4i2.11003
Siregar, J., Revita, M. L. D. E., & Hibono, L. (2021). Penerapan Zahir Accounting versi 5.1 Pada Laporan Keuangan Perusahaan Dagang EJ. Endik Jaya Bogor. Profitabilitas. https://doi.org/10.31294/profitabilitas.v1i1.432
Yusuf, F., Askandar, N. S., & Junaidi. (2021). Pengaruh Penggunaan Software Akuntansi Online Terhadap Kualitas Pencatatan Laporan Keuangan Pada UMKM. E-Jra.
Zeinora, Z., & Septariani, D. (2020). Analisis Kelebihan Dan Kekurangan Serta Kebermanfaatan Menggunakan Software Accurate, Myob, Zahir Accounting Dan Penerapannya Di Universitas Indraprasta PGRI. JABE (Journal of Applied Business and Economic). https://doi.org/10.30998/jabe.v6i4.4969