EVALUASI FAKTOR PENYEBAB KETERLAMBATAN PENGIRIMAN BARANG UNTUK MEMENUHI PERMINTAAN PELANGGAN DENGAN METODE FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS FMEA

Authors

  • Nuril Hapiuzin
  • Edi Supriyadi
  • Wahyu

Abstract

Keterlambatan pengiriman barang menjadi faktor utama keberhasilan suatu perusahana dalam menjual produknya, PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dibidang ritel. Yang mana pengiriman barang terjadi setiap harinya ke cabang toko. Pada periode April 2022 sampai September 2022 terdapat keterlambatan pengiriman barang sebanyak 29 kali dari total pengiriman barang 183kali, sedangkan target pengiriman perusahaan yaitu harus 100% atau 183 kali. Hal tersebut menyebabkan permintaan konsumen tidak dapat terpenuhi secara maksimal sehingga menyebabkan komplain dan ketidakapuasan konsumen. faktor-faktor penyebab yang dominan dengan menggunakan diagram Fishbone kemudian dilanjutkan dengan Tools Nominal Group Technique (NGT) dan setelah itu menggunakan Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) untuk kemudian menghasilkan usulan serta tindakan perbaikan. Penelitian ini menghasilkan 3 faktor utama dengan nilai Risk Priority Number (RPN) yaitu Armada rusak atau tidak layak sebesar 252, Jalan memutar sebesar 192, dan jam kerja berlebih sebesar 168. Faktor dominan yang menyebabkan keterlambatan pengiriman barang yaitu Armada rusak atau tidak layak sehingga tindakan perbaikannya dengan melakukan perawatan armada secara berkala, sebelum atau sesudah melakukan pengiriman dengan dibuatkan Checklist Maintenance, untuk jalan memutar menghasilkan usulan perbaikan pemindahan cabang toko ke pusat distirbusi terdekat, dan untuk jam kerja berlebih diusulkan membuat schedule sesuai dengan total kegiatan yang dilakukan.

Kata Kunci: Keterlambatan Pengiriman, FisboneNGT dan FMEA

 

Downloads

Published

2022-10-20