Pelatihan Kepada Santri Pondok Pesantren Cijauh Mengenai Proses Vulkanisir Ban Motor yang Berkualitas Tinggi
Keywords:
Ban sepeda motor, VulkanisirAbstract
Angka pertumbuhan sepeda motor di Indonesia begitu pesat dan penggunanya dari semua tingkat masyarakat, dari masyarakat level bawah hingga atas. Pertumbuhan kendaraan sepeda motor yang tinggi sejalan dengan kebutuhan suku cadang dan perawatan yang tinggi. Ban sebagai salah satu cuku cadang yang mempunyai umur pakai permintaan pasar tinggi. Harga ban yang terus meningkat menjadi keluhan pengguna sepeda motor. Masalah utama dalam penggantian ban adalah tapak ban yang sudah tipis sehingga ban tersebut tidak lagi mempunyai daya cengkeram yang bagus dalam penggunaan di jalan raya. Solusi yang lebih merah untuk menyelesaikan masalah tapak yang tipis selain pembelian ban baru yaitu dengan dilakukan proses vulkanisir pada ban motor tersebut. Saat ini mayoritas pengguna motor masih meragukan kualitas produk vulkanisir ban sepeda motor ini. Proses vulkanisir akan menentukan kualitas produk vulkanisir tersebut, sehingga dalam PKM ini dosen teknik Mesin Universitas Pamulang mempunyai agenda untuk memberikan pelatihan kepada santri Pondok Pesantren Cijauh mengenai bagaimana proses vulkanisir ban sepeda motor yang baik dan benar sehingga bisa menghasilkan produk yang berkualitas tinggi. Metode pelatihan dilakukan dengan metode penyempaian orasi dan diskusi antar mentor dari dosen Teknik Mesin Universitas Pamulang dengan santri Pondok Pesantren Cijauh.
References
[1] Melgandri, S., & Chairani, L. (2022). Analisis Pengendalian Kualitas Pada Proses Produksi Reinf Rr No.1 Seat Leg Rr Di PT.XX. Industrika : Jurnal Ilmiah Teknik Industri, 6(2), 77–85. https://doi.org/10.37090/indstrk.v6i2.653
[2] Ulkhaq, M. M., Pramono, S. N. W., & Halim, R. (2017). Aplikasi Seven Tools Untuk Mengurangi Cacat Produk Pada Mesin Communite Di PT. Masscom Graphy, Semarang. Jurnal PASTI, XI(3), 220–230.
[3] Dr. Hana Catur Wahyuni ST., M., & Wiwik Sulistiyowati ST., M. (2020). Buku Ajar Pengendalian Kualitas Industri.
[4] Almanaf. (2015). “Analisa Cacat Dan Kegagalan Produk Pada Vulkanisir Ban Sistem Dingin”. Proposal skripsi. FT, Teknik Mesin S1, Universitas Riau.
[5] Hamzah, M., Siswanto., Susanto, H., Kalembang, E., Triwibowo, B., Iskandar, S., Fatriani D, A. (2021). “Uji Vulkanisir Rubber Cone Berbahan Baku Perpaduan Karet Nitril Butadiena Dan Karet Alam”. Jurnal Inovasi dan Teknologi Material. Vol.2, No.1, Hal.23-28
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Farid Wazdi, Suhendi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.