RETRACTED: Analisis Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) Pada Sungai Air Besar Kampung Air Besar Kabupaten Fakfak
Keywords:
Potensi PLTMH, Daya listrik, Sungai Air BesarAbstract
Kabupaten Fakfak, Provinsi Papua Barat mempunyai Daerah Aliran Sungai dan Air Terjun, Sungai Air Besar adalah salah satu sungai yang berpeluang untuk dijadikan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Adanya perbedaan elevasi aliran antara hulu dan hilir yang cukup besar diharapkan sumber daya lokal ini dapat dikembangkan potensi lain yang salah satunya untuk Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Diharapkan, Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) ini tidak semata-mata mampu memanfaatkan air sebagai sumber tenaga, tetapi juga mempertinggi keuntungan dengan ketersediaan wisatanya. Tujuan dari penulisan penelitian ini bermaksud untuk mendeteksi kemampuan Sungai Air Besar sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Metode penelitian yang digunakan adalah metode apung untuk menentukan laju air dan metode cross section. Selanjutnya dilakukan perhitungan untuk memperoleh besar debit air, penentuan tinggi jatuh efektif (Heff) aliran untuk memperoleh daya dan energi yang dapat dihasilkan oleh aliran sungai dengan tetap memperhatikan efisiensi generator dan turbin. Dari hasil perhitungan diketahui besar debit air sungai air besar 23,826 m3/s tinggi jatuh efektif (Heff) aliran 4 m. Dari hasil perhitungan tersebut diketahui perkiraan daya listrik yang dapat dihasilkan sebesar 620,8159 kW.
References
Andika Lesmana.2008. Studi Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Head Rendah di Sungai Cisangkuy Kabupaten Bandung (Kajian Ekonomis). Bandung: ITB
Gama Prayoga. 2008.Studi Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro Head Rendah di Sungai Cisangkuy Kabupaten Bandung (Kajian Teknis). Bandung : ITB
Integrated Microhydro Development and Application Program (IMIDAP), (2009). Pedoman Studi Kelayakan PLTMH. Jakarta: Dirjen Listrik dan Pemanfaatan Energi Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral.
Markus Dwiyanto Tobi Sogen. 2017. Studi Perencanaan Pembangunan Pltmh Di Kampung Sasnek Distrik Sawiat Kabupaten Sorong Selatan Provinsi Papua Barat. Jurnal ELECTRO LUCEAT (JEC) VOL 3 NO 1.
Setya Perwira Putra. 2008. Studi Potensi Saluran Irigasi Cipaganti dan Cibarani Bandung sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Micro-Hydro. Bandung : ITB
Teguh Marhendi, Toifin, 2019. Studi Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro Di Sungai Brukah (Kali Bening, Banjarnegara). Jurnal Techno, Vol.20, No.1
UNDESA. (2010). The Human Right to Water and Sanitation. International Decades for Action ‘Water for Life’ 2005 – 2015. United Nation Department of Economic and Social Affairs (UNDESA). Retrieved 21 Desember 2010. http://www.un.org/waterforlifedecade/huma n_right_to_water.shtml
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public, supporting a greater global exchange of knowledge.
Journal of Electrical Power, Instrumentation and Control adhere to Attribution-ShareAlike 4.0 International license.
Journal of Electrical Power, Instrumentation and Control menganut lisensi Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.