PROTOTIPE KETERSEDIAAN TEMPAT PARKIR DENGAN SISTEM IOT BERBASIS ANDROID
DOI:
https://doi.org/10.32493/epic.v4i2.14193Keywords:
prototype, internet of things, nodeMCU, android, blynkAbstract
Bersamaan dengan bertambahnya volume kendaraan bermotor, maka kebutuhan akan lahan parkir otomatis meningkat. Karena pada umumnya, perjalanan menggunakan kendaraan bermotor akan berawal dan berakhir ditempat parkir. Tetapi, pertumbuhan kendaraan tersebut tidak dibarengi dengan penambahan ketersediaan tempat parkir dan pengaturan tempat parkir yang baik. Rata-rata durasi pemakaian kendaraan hanya 5% dalam satu hari, sedangkan pada 95% sisanya kendaraan akan ada di tempat parkir. Hal ini akan menjadi masalah. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, maka dilakukan penelitian yang membahas perancangan sebuah prototipe jaringan sensor nirkabel dengan kontrol nodemcu yang terintegrasi dengan Internet of Things (IoT). Blynk diaplikasikan pada sistem parkir yang termonitor dengan smartphone android. Sistem ini dirancang untuk memberikan kemudahan dalam mendapatkan informasi tempat parkir secara real time dan mampu menghitung jumlah kendaraan tanpa sensor tambahan. Dari hasil pengujian didapatkan rangkaian sensor inframerah dari semua slot parkir berfungsi dengan baik dimana rata–rata waktu sinkronisasi antara sensor dengan aplikasi smartphone dibawah 1 detik.
Kata kunci: prototipe; internet of things; nodeMCU; android; blynk
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
This journal provides immediate open access to its content on the principle that making research freely available to the public, supporting a greater global exchange of knowledge.
Journal of Electrical Power, Instrumentation and Control adhere to Attribution-ShareAlike 4.0 International license.
Journal of Electrical Power, Instrumentation and Control menganut lisensi Atribusi-BerbagiSerupa 4.0 Internasional.