Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Kepuasan Pelanggan Renault PT. Maxindo Mobil International Cabang Bintaro Menggunakan Analisis Diskriminan
DOI:
https://doi.org/10.32493/sm.v7i1.48703Keywords:
discriminant analysis, customer satisfaction factor, renault car, renault at bintaroAbstract
ABSTRAK
Setiap perusahaan menghadapi persaingan bisnis yang sangat ketat, Perusahaan kini berusaha memenuhi harapan pelanggannya dengan memberikan pelayanan yang lebih memuaskan dibandingkan dengan pesaingnya. Kepuasan pelenggan merupakan suatu tingkatan dimana kebutuhan, keinginan dan harapan dari pelenggan dapat terpenuhi yang akan mengakibatkan terjadinya pembelian ulang atau kesetiaan. Faktor - Faktor yang mempengaruhi kepuasan pelanggan diantaranya yaitu, kualitas dan manfaat produk yang ditawarkan, strategi penentuan harga, lokasi, promosi, kualitas orang yang terlibat dalam pemberian pelayanan, proses dalam operasi pelayanan, dan layanan pelanggan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbedaan yang signifikan antara pelanggan PT. Maxindo Mobil International cabang Bintaro yang puas dan tidak puas. untuk memperoleh faktor-faktor yang mempengaruhi perbedaan kepuasan pelanggan, untuk memperoleh model diskriminan dua komponen dan untuk mengetahui ketepatan hasil klasifikasi kasus berdasarkan dua model diskriminan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuesioner dengan melakukan pembagian angket kepada pelanggan PT. Maxindo Mobil International cabang Bintaro. Variabel bebas yang dianalisis adalah kualitas pelayanan, kualitas produk, harga dan sarana prasarana. Sedangkan variabel dependennya adalah kategori kepuasan pelanggan, puas dan tidak puas. Berdasarkan hasil analisis diskriminan dua faktor melalui uji prasyarat dan uji kelayakan variabel, diperoleh dua variabel yang layak dianalisis dengan analisis diskriminan, yaitu pada variable kualitas pelayanan dan variable harga. Model diskriminan dua faktor yang terbentuk adalah D = - 13,731 + 0,277X1 + 0,163X2 dengan X1 adalah variabel Kualitas pelayanan dan X2 adalah variabel harga. Dalam pengujian validasi diperoleh angka ketepatan yang cukup tinggi yaitu 78%. Setelah terbukti bahwa fungsi diskriminan mempunyai ketepatan prediksi yang tinggi, maka fungsi diskriminan tersebut dapat digunakan untuk memprediksi kasus, apakah responden yang merupakan pelanggan PT. Maxindo Mobil International cabang Bintaro kategori puas atau tidak puas.
Kata Kunci: analisis diskriminan, faktor kepuasan pelanggan, mobil renault, renault bintaro.
References
Alfianika, N. (2018). Buku ajar metode penelitian pengajaran bahasa Indonesia. Deepublish.
Bramaditya, P. (2018). Redesain Interior Showroom Mobil Renault Surabaya dengan Konsep Modern Luxury. Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Dewi, S. K., & Sudaryanto, A. (2020). Validitas dan reliabilitas kuisioner pengetahuan, sikap dan perilaku Pencegahan Demam Berdarah.
Ghozali, I. (2016). Aplikasi Analisis multivariete dengan program IBM SPSS 23 (Edisi 8). Cetakan Ke VIII. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro, 96.
Hardianto, H. (2019). Pengaruh Kualitas Layanan, Harga Tiket, Dan Fasilitas Terhadap Kepuasan Pelanggan Po. Coyo Semarang. SKRIPSI.
Imon, W., Tumbel, A., & Mandagie, Y. (2018). Analisis faktor yang mempengaruhi keberhasilan dan kegagalan pada strategi pemasaran toko sepatu payless cabang megamall. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis Dan Akuntansi, 6(3).
Irawan, H. (10). Prinsip kepuasan pelanggan. Jakarta: Elex Media Komputindo, 54, 55.
Lestari, L. A. (2022). Pengaruh Pengetahuan Auditor, Pengalaman Auditor, Kompleksitas Tugas, Locus Of Control, Tekanan Ketaatan dan Senioritas Auditor Terhadap Audit Judgment. Universitas Islam" 45" Bekasi.
Machmud, M. (2016). Tuntunan Penulisan Tugas Akhir Berdasarkan Prnsip Dasar Penelitian Ilmiah. Research Report.
Marlius, D., & Putriani, I. (2020). Kepuasan Nasabah PT. Bank Rakyat Indonesia Unit Tapan Cabang Painan Dilihat dari Kualitas Layanan Customer Service. Jurnal Pundi, 3(2), 111–122.
Maulana, A. S. (2016). Pengaruh kualitas pelayanan dan harga terhadap kepuasan pelanggan PT. TOI. Jurnal Ekonomi Universitas Esa Unggul, 7(2), 78663.
Prabowo, F. I., Keke, Y., & Istidjab, B. (2021). Pengaruh strategi pemasaran dan kualitas pelayanan terhadap keputusan pembelian konsumen di pt sarana bandar logistik. Jurnal Manajemen Pemasaran, 15(2), 75–82.
Roflin, E., & Liberty, I. A. (2021). Populasi, Sampel, Variabel dalam Penelitian Kedokteran. Penerbit NEM.
Santoso, I., & Madiistriyatno, H. (2021). Metodologi Penelitian Kuantitatif. Indigo Media.
Santoso, S. (2017). Statistik multivariat dengan SPSS. Elex Media Komputindo.
Santoso, S. (2018). Mahir statistik Multivariat dengan SPSS. Elex Media Komputindo.
Suwendra, I. W. (2018). Metodologi penelitian kualitatif dalam ilmu sosial, pendidikan, kebudayaan dan keagamaan. Nilacakra.
Tampubolon, N. P. S. (2020). Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Konsumen Pada Rumah Sakit Umum Dr. Pirngadi MEDAN.
Utami, E. D., & Subkhan, M. (2019). Pengaruh Kepercayaan, Harga, Kualitas Produk, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasaan Pelanggan Dalam Berbelanja Online Di Lazada Yogyakarta. STIE Widya Wiwaha.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Cucu Maolana, Choirul Basir

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
As an Author, you have the right to a variety of uses for your article, including institutions or companies. The author's rights might do without the need for special permission.
Authors who publish in the Jurnal Jurnal Statistika dan Matematika (Statmat) have broad rights to use their works for education and scientific purposes without permission, including:
Used to discuss in a class by the author or the author's body and presentations at meetings or conferences and participant approval;
Used for internal training by the author's company;
Distribution to colleagues for the use of their research;
Used in preparation for further author's works;
Included in a thesis or dissertation;
Partial or extra reuse of articles in other works (with full acknowledgment of the last item);
Prepare derivatives (other than for commercial purposes);
Post voluntarily on a website opened by the author or approve the author for scientific purposes (follow CC with a SA License).
