Analisis Pengaruh Umur Tanaman, Luas Panen dan Pemupukan Terhadap Produktivitas Tandah Buah Segar Pada Kebun Tanjung Lebar

Authors

  • Tasya Amanda Universitas Jambi
  • Khairul Alim Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.32493/sm.v7i3.54853

Keywords:

Produktivitas TBS, Umur Tanaman, Luas Panen, Pemupukan, Regresi Linier Berganda

Abstract

Minyak sawit merupakan komoditas perkebunan strategis yang memiliki peran besar dalam mendukung perekonomian Indonesia melalui peningkatan devisa, penyediaan lapangan kerja, serta pengembangan industri agrohilir. Produktivitas tandan buah segar (TBS) menjadi indikator penting dalam menilai keberhasilan budidaya kelapa sawit karena mencerminkan kemampuan tanaman menghasilkan produksi secara optimal, yang dipengaruhi oleh faktor agronomi seperti umur tanaman, luas areal panen, dan pemupukan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran tiga variabel, yaitu umur tanaman, luas panen, dan pemupukan, dalam mempengaruhi produktivitas TBS di PT Perkebunan Nusantara IV dengan menggunakan model regresi linier berganda. Data sekunder yang digunakan telah melalui proses pemrosesan dan pengujian asumsi klasik sebelum dijelaskan lebih lanjut. Hasil pengujian menunjukkan bahwa model regresi yang diterapkan memenuhi kriteria kelayakan, dan ketiga variabel independen tersebut menunjukkan pengaruh yang signifikan terhadap produktivitas TBS, baik ketika diuji secara bersama-sama maupun secara individu. Selain itu, koefisien determinasi sebesar 0,553 mencerminkan bahwa model mampu menjelaskan 55% variasi produktivitas TBS, sedangkan 45% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam model penelitian ini.

References

Akbar, H., & Handayani, S. (2022). Faktor Yang Memengaruhi Produksi Tandan Buah Segar (Tbs) Pada Pt. Agro Sinergi Nusantara Unit Kebun Jaya Sejahtera Factors Affecting The Production Of Palm Oil Fresh Fruit Bunch (Ffb) In Pt. Agro Synergy Nusantara Unit Kebun Jaya Sejahtera. Jurnal Pertanian Agros, 24(1).

Efendi, Z., Ramon, E., Pengkajian, B., Pertanian, T., Irian Km, J., & Bengkulu, K. (2019). Peningkatan Produktivitas Kelapa Sawit Dengan Pemberian Pupuk Kompos Dan Biourine Sapi Di Desa Margo Mulyo Kabupaten Bengkulu Tengah Improvement Of Palm Oil Productivity By Giving Fertilizer And Biourine Fertilizers In Village Margo Mulyo Central Bengkulu District: Vol. VI (Issue 1).

Fauzi, Y., Widyastuti, Y, E., Satyawibawa, I., Paeru, R, H. 2012. Kelapa Sawit. Jakarta:Penebar Swadaya.

Habibi Nasution, S., Hanum, C., & Ginting, J. (2014). Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.) Pada Berbagai Perbandingan Media Tanam Solid Decanter Dan Tandan Kosong Kelapa Sawit Pada Sistem Single Stage The Growth of Palm Oil (Elaeis guineensis Jacq.) Seedlings in Various Comparison of Media Solid Decanter and Oil Palm Empty Fruit Bunch at Single Stage System. 2(2), 691–701.

Kusnul Khotimah, A., Azahra Rahman, A., Zainul Alam, M., Adawiyah, R., Handayani Nur, Y., Restu Aufi, T., Studi Statistika, P., & Matematika, J. (2024). Analisis Regresi Linier Berganda Dalam Estimasi Indeks Pembangunan Manusia di Indonesia Multiple Linear Regression Analysis In Estimating The Human Development Index In Indonesia. 15(2).

Poni Egistin, D., Yahdi Rauza, M., Has Ramadhan, R., & Ramadani, S. (2025). Analisis regresi linier.

Sriningsih, M., Hatidja, D., & Prang, J. D. (2018). Penanganan Multikolinearitas Dengan Menggunakan Analisis Regresi Komponen Utama Pada Kasus Impor Beras Di Provinsi Sulut.

Downloads

Published

2025-12-31

How to Cite

Amanda, T., & Khairul Alim. (2025). Analisis Pengaruh Umur Tanaman, Luas Panen dan Pemupukan Terhadap Produktivitas Tandah Buah Segar Pada Kebun Tanjung Lebar. STATMAT: Jurnal Statistika Dan Matematika, 7(3), 332 – 342. https://doi.org/10.32493/sm.v7i3.54853

Issue

Section

Articles