PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN KUIS BINGO DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MAHASISWA PADA MATAKULIAH RUANG VEKTOR

Authors

  • Deby Erdriani Univesitas Putra Indonesia " YPTK" PADANG
  • Dewi Devita Univesitas Putra Indonesia " YPTK" PADANG

DOI:

https://doi.org/10.32493/jsmu.v3i1.5068

Keywords:

drill, Bingo game, SPSS,

Abstract

Dengan metode permainan bingo dapat membuat mahasiswa lebih aktif dalam kelas. Data antara kelas eksperimen dan control baik itu pretest maupun posttest diuji dengan menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov didapatkan bahwa tidak semua data berdistribusi normal. Setelah itu membandingkan data posttest antara kelas eksperimen dan control dengan uji mann whitney,  menunjukkan nilai Signifikansi atau Asymp. Sig. (2 –tailed) lebih kecil dari probabilitas 0,05 maka didaptakan hipotesis terima Ha, berdasarkan output “test statistics† dalam uji mann whitney diketahui bahwa nilai Asymp. Sig. (2 –tailed) sebesar 0,434 lebih kecil dari probabilitas < 0,05. Oleh karena itu sebagaimana dasar pengambil keputusan uji mann whitney diatas maka dapat disimpulka bahwa terima Ha. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa ada perbedaan hasil belajar antara kelas eksperimen dan control, karena ada perbedaan yang signifikan maka rumusan masalah penelitian terjawab yakni ada pengaruh penggunaan metode pembelajaran dengan permainan bingo terhadap hasil belajar pada mahasiswa. Setelah itu membandingkan hasil belajar dikelas Eksperimen antara pretest dan postest maka didapatkan uji hipotesis hasil belajar antara pretest dan posttest dengan menggunakan uji Wilcoxon antara pretest dan posttest dikelas ekperimen maka diperoleh .  Positif rank antara hasil belajar untuk pres test dan post test, disini terdapat 26 data positif (N) yang artinya ke 26 mahasiswa tersebut mengalami peningkatan hasil belajar dari nilai pre test ke nilai post test, mean rank atau rata-rata peningkatan adalah sebesar 18,83, sedangkan rangking positif atau sum of ranks adalah 489,50.

Author Biographies

Deby Erdriani, Univesitas Putra Indonesia " YPTK" PADANG

Lektor 200

Dewi Devita, Univesitas Putra Indonesia " YPTK" PADANG

Lektor 200

References

Nasution, Nur Baiti. 2017. Penerapan Pembelajaran Kooperatif Tipe Stad Dengan Permaian Bingo Untuk Meningkatkan Kemampuan Mahasiswa Dalam Mencari Turunan Dan Integral Fungsi. Delta : Jurnal Imiah Pendidikan Matematika

Mushfi, Muhammad. 2019. Bingo Game Method Upaya Meningkatkan Kemampuan Siswa Memecahkan Masalah Belajar Matematika. KEGURU: Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar.

Oktaviani, Tian ., Endah Rita Sulistya Dewi, Kiswoyo. (2019). Penerapan Pembelajaran Aktif Dengan Metode Permainan Bingo Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika. Mimbar Ilmu. Universitas Pendidikan Ganesha.

Raharjo, Sahid. (2017). Contoh Kasus Uji Beda Mann Whitney menggunakan SPSS di https://www.spssindonesia.com/2017/04/uji-mann-whitney-spss.html?m=1 (dikases 20 April).

Raharjo, Sahid. (2017). Panduan Lengkap Cara Melakukan Uji Wilcoxon dengan SPSSdi https://www.spssindonesia.com/2017/04/cara uji-wilcoxon-spss.html?m=1 (dikases 20 April).

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung : Penerbit Alfabeta.

Sukestiyarno. (2013). Statistika Dasar. Yogyakarta: Penerbit Andi.

suktikno, Sobry . (2009). Belajar dan Pembelajaran , Bandung: Prospect.

Published

2020-07-20

Issue

Section

Articles