PELATIHAN PENERAPAN ARTIFICIAL INTELLIGENCE (AI) UNTUK KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR PADA PENDIDIKAN MENENGAH

Authors

  • Wahyu Pratama UNPAM

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan literasi dan kemampuan tenaga pendidik di SMK Al-Amanah, Sindang Jaya, Tangerang, Banten dalam memahami dan menerapkan teknologi Artificial Intelligence (AI) pada kegiatan belajar mengajar. Pelatihan difokuskan pada penggunaan dua platform utama, yaitu ChatGPT dan Google Gemini, sebagai alat bantu dalam penyusunan materi ajar, pembuatan soal, serta simulasi interaktif di kelas. Metode pelaksanaan dilakukan melalui ceramah interaktif, demonstrasi, dan praktik langsung (hands-on training). Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan signifikan dalam kemampuan peserta, di mana 85% guru mampu mengimplementasikan AI untuk mendukung pembelajaran dan pembuatan bahan ajar digital. Selain itu, 98% peserta menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman AI, dan 92% menyatakan siap mengimplementasikan AI dalam proses pembelajaran. Kegiatan ini juga menghasilkan komunitas Guru Cerdas AI SMK Al-Amanah sebagai wadah keberlanjutan pelatihan dan berbagi praktik baik antar guru. Hasil ini menekankan pada solusi yang ditawarkan berhasil mengatasi masalah mitra.

Downloads

Published

10-01-2026

Issue

Section

Articles