RANCANGAN SISTEM ALAT PENDETEKSI SOCIAL DISTANCE MENGGUNAKAN METODE PRINCIPAL COMPONENT ANALYSIS (PCA) DAN SIMILIARITY DISTANCE

Authors

  • wahyudi putra wijaya Teknik Informatika Universitas Pamulang

Abstract

Social Distancing merupakan suatu kewajiban bagi umat manusia saat ini dikarenakan maraknya kasus Covid-19 yang sampai saat ini masih belum terselesaikan. Banyaknya kasus yang terjadi akibat semakin bertambahnya korban yang terdampak oleh virus ini. Ini dikarenakan juga masih banyaknya masyarakat, khususnya Negara Indonesia yang masih belum bisa memenuhi protocol kesehatan, salah satunya adalah menjaga jarak. Hal ini menjadi sangat sulit untuk bisa melakukan berbagai macam aktivitas seperti bekerja, sekolah, kuliah, berbelanja, dan masih banyak kegiatan yang bisa terbilang mengandung unsur keramaian. Adanya alat pendeteksi Social Distancing ini, dengan mendeteksi sebuah objek berdasarkan pengenalan wajah dan warna, bisa menjadikan alat ini sebagai pencegahan terjadinya penularan virus Covid-19 ini. Tujuan dari penelitian ini sendiri adalah untuk bisa membantu masyarakat luas mengenai bahayanya virus Covid-19, sekaligus menjadikan alat ini sebagai alat yang bisa membantu masyarakat dalam memenuhi protocol kesehatan, terutama dalam hal menjaga jarak. Hasil dari penelitian ini adalah berupa alat yang dapat mendeteksi keberadaan sebuah objek, jika sebuah objek tertentu melebihi batas yang sudah ditentutkan sebagai batas menjaga jarak, maka alat ini akan berbunyi dan memberikan gambaran berupa Scanning wajah dan peringatan keapda objek tersebut.

Keywords: Social Distancing, Covid-19, Protokol kesehatan, Scanning¸ Wajah.

Author Biography

wahyudi putra wijaya, Teknik Informatika Universitas Pamulang

Yoroshiku buat kalian semua ^_^

Downloads

Published

2021-12-31

Issue

Section

Articles