PENGENALAN DASAR-DASAR MICROSOFT OFFICE PADA KARANG TARUNA KELURAHAN RAGUNAN
Abstract
Dengan perkembangan Era serba digitalisasi ini, Dunia teknologi informasi dan komunikasi juga berkembang pesat.Pada abad 21, teknologi informasi dan komunikasi telah menjadi kebutuhan utama banyak orang. Melalui pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi, proses dan kegiatan dapat dilaksanakan dengan mudah dan efisien. Oleh karena itu, semua tingkatan perlu mempelajari pengetahuan tentang penggunaan teknologi informasi. Isi dari kegiatan ini diisi dengan pemaparan materi mengenai pengenalanan dasar dasar Microsoft Office.Materi ini dirasa cukup penting melihat dari sisi umur anggota karang taruna yang bisa dibilang masuk usia produktif yang nantinya penguasaan keahlian tentang Microsoft Office akan membantu sekali pada saat bekerja, belajar, berorganisasi ataupun yang lainnya. Kegiatan ternyata mendatangkan respon yang baik dari peserta hal ini dapat dilihat dari Hasil pemantauan selama acara menunjukkan bahwa peserta pelatihan secara aktif mengikuti pelatihan. Peserta didik berinisiatif untuk bertanya dan menanggapi materi yang diberikan oleh pembicara ataupun tutor. Hasil yang terlihat jelas dari kegiatan tersebut adalah peserta didik terkait program aplikasi Microsoft Word, Microsoft Excel dan Microsoft PowerPoint. Hampir seluruh peserta didik setelah mendapatkan pelatihan, kemampuan dan keterampilan dalam menggunakan fitur-fitur pada perangkat lunak Microsoft Word, Microsoft Excel dan PowerPoint meningkat
References
Astawa, N. L. P. N. S. P. 2019. Buku Cerita Fabel Berbasis Pendidikan Karakter Untuk Siswa Sekolah Dasar Kelas Tinggi. Jurnal Lentera Pendidikan Pusat Penelitian LPPM UM Metro 4(2): 126-143.
Ningsiati, W., & Mertha, Y. 2021. Pengenalan dan Pengaplikasian Microsoft Word dan Microsoft PowerPoint di SMA Negeri 1 Praya Tengah. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 4(1): 127-130.
Permana, R. S. M. dan J.N. Mahameruaji. 2019. Strategi Pemanfaatan Media Baru Net. TV. Jurnal Studi Komunikasi dan Media 23 (1): 21-36.
Sari, R., A. Fitriyani dan R.D. Prabandari. 2020. Optimalisasi Penggunaan MS. Word dan MS. Excel Pada Siswa SMP PGRI Astra Insani Bekasi. Jurnal ABDIMAS (Pengabdian kepada Masyarakat) 3(2): 95-104.