Implementasi Metode Simple Additive Weighting untuk Pemilihan Tempat Study Tour Taman Penitipan Anak Asy-Syifa
Abstract
Taman Penitipan Anak atau TPA adalah instansi pendidikan nonformal untuk anak usia 0-6 tahun. TPA Asy-Syifa yang berlokasi di Kunciran Indah - Tangerang Banten ingin melaksanakan kegiatan Study Tour yang merupakan kegiatan umum yang dilakukan oleh instansi pendidikan. Untuk merealisasikan kegiatan ini, TPA Asy-Syifa perlu melakukan perencanaan kegiatan Study Tour yang akan dilaksanakan diluar lingkungan sekolah dan diperlukan sistem untuk memilih tempat Study Tour yang tepat agar mendapatkan biaya yang rendah. Pada kasus ini penulis membuat sistem penunjang keputusan dengan metode Simple Additive Weighting (SAW) untuk menentukan tempat Study Tour berdasarkan beberapa kriteria penilaian berupa Biaya, Lokasi, Fasilitas, dan Kualitas Pelayanan. Kesimpulan dari pengambilan keputusan untuk menentukan lokasi Study Tour TPA Asy-Syifa dengan melakukan perhitungan dengan data yang ada maka didapatkan hasil bahwa Taman Mini Indonesia Indah adalah keputusan yang diambil untuk dijadikan destinasi dari program kegiatan Study Tour TPA Asy-Asyfa dengan memperoleh nilai 0.85.
References
Agustin, A., Waluyo, A., Arifin, I. Y., & Rizky, M. (2021). Scientia Sacra : Jurnal Sains , Teknologi dan Masyarakat Penerapan Metode Simple Additive Weight ( SAW ) Dalam Pemilihan Ketua Kelas 08TPLP001 di Universitas Pamulang. 1(3), 199–205
Putri, D. A., Ramadhani, F. D., Karmila, K., & Rahman, A. (2021). Scientia Sacra : Jurnal Sains , Teknologi dan Masyarakat Sistem Penunjang Keputusan Penerimaan Calon Peserta Didik Baru di TK Islam Permata Ar-Ridha Dengan Metode Simple Additive Weighting ( SAW ). 1(3), 88–93.
Setiadi, A., Yunita, Y., & Ningsih, A. R. (2018). Penerapan Metode Simple Additive Weighting(SAW) Untuk Pemilihan Siswa Terbaik. Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi Dan Komputer), 7(2), 104–109.