PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMK SASMITA JAYA - TANGERANG SELATAN

Authors

  • Sutrisno Sutrisno Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/JEE.v1i3.3471

Abstract

ABSTRAK

 

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi  dan disiplin kerja terhadap kinerja guru SMK Sasmita Jaya - Tangerang Selatan

Metode yang digunakan adalah metode deskriptif kuantitatif, populasi,  adalah  total gurunya berjumlah 101  orang, penetapan jumlah sampel disebut sampel jenuh karena jumlah sampel yang digunakan sebanyak 101 orang sama dengan banyaknya populasi yang dijadikan objek dalam penelitian ini.  Metode Pengumpulan Data menggunkan data primer dan data sekunder, serta uji statistik meliputi, persamaan regresi linear berganda, uji koefisien korelasi, uji deteminsi dan uji hipotesis

Hasil penelitian menunjukan motivasi (X1) dan disiplin kerja (X2) berpengaruh positif dan signifikan  terhadap kinerja guru (Y) dengan persamaan regresi Y = 11,192 + 0,246X1 + 0,463X2. Nilai koefisien korelasi diperoleh sebesar 0,740 artinya variabel bebas dengan variabel terikat memiliki pengaruh yang kuat dengan koefisien determinasi atau pengaruh secara simultan sebesar 54,8% sedangkan sisanya sebesar 45,2% dipengaruhi faktor lain. Uji hipotesis diperoleh nilai F hitung > F tabel atau (59,380 > 2,770), hal tersebut juga diperkuat dengan probability signifikansi 0,000 < 0,05. Dengan demikian H0 ditolak dan H3 diterima. Artinya terdapat pengaruh positif dan signifikan secara simultan antara motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja guru di SMK Sasmita Jaya, Tangerang Selatan.

 

Kata Kunci: Motivasi, Disiplin Kerja, Kinerja

Downloads

Published

2019-10-24

How to Cite

Sutrisno, S. (2019). PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA GURU SMK SASMITA JAYA - TANGERANG SELATAN. Jurnal Ekonomi Efektif, 1(3). https://doi.org/10.32493/JEE.v1i3.3471