Pengaruh Citra Merek, Kualitas Pelayanan dan Promosi Terhadap KeputusanPenggunaan Jasa Pada Lembaga Bimbingan Belajar Mari Belajar (Marbel) Ciputat

Authors

  • Rahma Bellani Oktavindria Iranati Universitas Pamulang
  • Sugiyanto Sugiyanto Universitas Pamulang

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Citra Merek, Kualitas Pelayanan, dan Promosi Terhadap Keputusan Penggunaan jasa pada Lembaga Bimbingan Belajar Mari Belajar (Marbel) Ciputat. Jenis penelitian yang digunakan yakni penelitian kuantitatif dengan teknik pengumpulan data memakai kuesioner dengan populasi seluruh konsumen yaitu orang tua peserta didik bimbingan belajar yang berjumlah 271 dan Teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh dimana menggunakan seluruh populasi sebesar 271 responden yang diolah lewat SPSS 29 Analisis data memakai regresi linier berganda. Hasil penelitian memperlihatkan Citra Merek berdampak signifikan pada keputusan penggunaan jasa, ini terbukti lewat nilai t hitung yakni 2,173 serta nilai signifikansi ialah 0,032. Keputusan pelayanan berdampak signifikan pada keputusan penggunaan jasa, itu terbukti dengan nilai t hitung yakni 3,559 dan nilai signifikansi ialah 0,001. Kualitas Pelayanan berdampak signifikan pada keputusan pengguna jasa, ini terbukti lewat nilai t hitung yakni 0,919 dan nilai signifikansi yakni 0,021. Citra Merk, Kualitas Pelayanan, dan promosi berpengaruh signifikan terhadap penggunaan jasa pada Lembaga bimbingan belajajar mari belajar (marbel) Ciputat secara simultan

Kata kunci: Citra Merek, Kualitas Pelayanan, promosi , Keputusan Penggunaan jasa, Bimbingan Belajar

Downloads

Published

2024-09-16