Pengembangan Spesifikasi Teknis & Prototipe Software Multiplekser TV Digital untuk Sistem Peringatan Dini Bencana (EWS) di Indonesia Studi Kasus Pemancar TV Digital di Lab BPPT

Authors

  • Sofyan Mufti Prasetiyo Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/informatika.v2i1.1506

Keywords:

Bencana, Digital Video Broadcasting, Sistem Peringatan Dini Bencana

Abstract

Indonesia memiliki potensi terhadap bencana alam terutama tsunami dan gempa bumi. Pada siaran TV Digital terdapat konvergensi yakni adanya penggabungan antara Gambar; Suara dan Data; data dapat dimasukan informasi tentang bencana. Hal ini yang menjadi alasan pengiriman sinyal EWS dikirim melalui siaran TV Digital; Salah satu solusi yang feasible dalam hal ini yaitu dengan menumpang pada jaringan televisi. Dengan membandingkan teknis software multiplekser tv digital peringatan dini bencana pada beberapa standar televisi digital serta dengan melihat kebutuhan dasar sistem peringatan dini di Indonesia; penelitian ini mengajukan pengembangan spesifikasi teknis software multiplekser tv digital untuk sistem peringatan dini bencana (ews) di indonesia. Thesis ini juga membuat prototype dan skenario implementasi standar yang terdiri dari server bencana; server multipleks; dan set-top-box yang dilengkapi alert system. Dengan adanya spesifikasi teknis ini dapat meningkatkan percepatan pendistribusian informasi peringatan dini bencana ke masyarakat.

Downloads

Published

2017-03-25