Pengaruh Budaya Organisasi dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Divisi Likuid Pada Pt.Eagle Indo Pharma-Tangerang

Authors

  • Darmadi Darmadi Universitas Pamulang
  • N Lilis Suryani Universitas Pamulang
  • Ratna Sari Universitas Pamulang

DOI:

https://doi.org/10.32493/arastirma.v1i1.10062

Keywords:

Budaya Organisasi, Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan.

Abstract

Tujuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan di divisi likuid pada PT.Eagle Indo Pharma-Tangerang, untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di divisi likuid pada PT.Eagle Indo Pharma-Tangerang, dan untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di divisi likuid pada PT.Eagle Indo Pharma-Tangerang.

Metode. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan asosiatif. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket kuesioner. Analisis data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, regresi linier sederhana, regresi linier berganda, koefisien korelasi, koefisien determinasi, dan uji hipotesis.

Hasil. Pengujian hipotesis secara parsial variabel budaya organisasi (X1) diperoleh nilai thitung > ttabel (30,719 > 2,001) hal tersebut juga diperkuat dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Artinya budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Uji statistik variabel disiplin kerja (X2) diperoleh nilai nilai thitung > ttabel (40,651 > 2,001) hal tersebut juga diperkuat dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Artinya disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Pengujian hipotesis secara simultan diperoleh nilai Fhitung > Ftabel atau (74,894 > 3,15) hal ini juga diperkuat dengan nilai probability signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Maka dapat diakatakan bahwa budaya organisasi dan disiplin kerja berpengaruh signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan. Koefisien determinasi diperoleh nilai R Square sebesar 0,694, artinya variabel budaya organisasi dan disiplin kerja secara bersama-sama memiliki kontribusi pengaruh sebesar 69,4% terhadap kinerja karyawan. Sedangkan sisanya sebesar 30,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Implikasi. Pemimpin lebih meningkatkan pengawasannya terhadap para karyawan dan karyawan lebih menyadari akan pentingnya penerapan Standar Operasional Prosedur (SOP) dalam bekerja. Dengan demikian akan menghasilkan hasil kerja yang berkualitas.

References

Badriyah, M. (2015). Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan 1. Bandung: CV Pustaka Setia.

Edison, Emron, dkk. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan Kesatu April 2016. Bandung: Alfabeta.

Edy, Sutrisno. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Penerbit Kencana-Prenda Media Group.

A.A. Anwar Prabu Mangkunegara. (2015). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Hasibuan, Malayu. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara.

Veithzal Rivai. (2015). Manaemen Sunber Daya Manusia. Edisi ke-6. PT. Raja Grafindo Persada, Depok, 16956.

Terry, George R dan Rue, Leslie W. (2015). Dasar-dasar Manajemen. Cetakan ke-16. Jakarta:PT. Bumi Aksara.

Wardiah. (2016). Teori Perilaku dan Budaya Organisasi. Bandung: CV Pustaka Setia.

Robbins, Stephen P dan Timoty A Judge. (2014). Perilaku Organisasi. Jakarta: Salemba Empat.

Robbins, Stephen P dan Timoty A Judge. (2015). Perilaku Organisasi. Jakarta: Salemba Empat.

Edy Sutrisno. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan ke-8. Jakarta: Prenda Media Group.

Kasmir. (2016). Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Raya Grafindo Persada.

Setiawan F dan Kartika Dewi A. (2014). Pengaruh Kompensasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada CV. Berkat Anugrah. E-Jurnal Manajemen Universitas Udayana.3 (5).

Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif dan R & D). Penerbit CV. Alfabeta:Bandung.

Ghozali, I. (2016). Aplikasi Analisis Multivariete Dengan Program IBM SPSS 23. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Suntoyo, D. (2016). Metodologi Penelitian Akuntansi. Bandung: PT. Rafika Aditama.

Kasmir. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Sinambela, L. P. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Wibowo. (2015). Manajemen Kinerja. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Downloads

Published

2021-02-28

How to Cite

Darmadi, D., Suryani, N. L., & Sari, R. (2021). Pengaruh Budaya Organisasi dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan di Divisi Likuid Pada Pt.Eagle Indo Pharma-Tangerang. Jurnal Arastirma, 1(1), 55–67. https://doi.org/10.32493/arastirma.v1i1.10062

Similar Articles

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.