Pengaruh Edukasi Pasar Modal, Pengetahuan Investasi, Kemudahan Teknologi, dan Gender terhadap Minat Investasi Saham
DOI:
https://doi.org/10.32493/drb.v7i1.36952Keywords:
Edukasi Pasar Modal, Pengetahuan Investasi, Kemudahan Teknologi, Gender, Minat InvestasiAbstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi minat investasi mahasiswa di Indonesia, guna mempertahankan tren positif dalam hal investasi di Indonesia. Penelitian ini disusun menggunakan metode pengumpulan data primer dengan melakukan penyebaran kuesioner kepada para responden yang melibatkan mahasiswa aktif akuntansi Universitas Katolik Parahyangan Bandung. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dengan menggunakan software SmartPLS dan dilakukan evaluasi model melalui measurement model dan structural model. Dari penelitian yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa (1) Edukasi pasar modal berpengaruh terhadap pengetahuan investasi, (2) Pengetahuan investasi berpengaruh terhadap minat mahasiswa dalam investasi saham, (3) Kemudahan teknologi tidak dapat dibuktikan pengaruhnya terhadap minat mahasiswa dalam investasi saham, (4) Gender tidak dapat dibuktikan pengaruhnya terhadap minat mahasiswa dalam investasi saham, (5) Edukasi pasar modal melalui pengetahuan investasi berpengaruh terhadap minat mahasiswa dalam investasi saham, dan (6) Pengetahuan investasi, kemudahan teknologi, dan gender secara simultan tidak dapat dibuktikan pengaruhnya terhadap minat mahasiswa dalam investasi saham.
References
Dewi, V., Febrian, E., Effendi, N., & Anwar, M. (2020). Financial literacy among the millennial generation: Relationships between knowledge, skills, attitude, and behavior. Australasian Accounting, Business and Finance Journal vol. 14, 24-37.
Donmoyer, R. (2008). The Sage encyclopedia of qualitative research methods. Thousand Oaks: Sage.
Martono, N. (2012). Sosiologi Perubahan Sosial: Perspektif Klasik, Modern, Postmodern. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.
Pajar, R. C., & Pustikaningsih, A. (2017). Pengaruh Motivasi Investasi dan Pengetahuan Investasi Terhadap Minat Investasi di Pasar Modal. Skripsi Universitas Sumatera Utara.
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia . (2021, Februari). www.ksei.co.id. Retrieved from https://www.ksei.co.id/publications/demografi_investor: https://www.ksei.co.id/files/Statistik_Publik_Februari_2021.pdf
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia. (2022, Februari). www.ksei.co.id. Retrieved from www.ksei.co.id/publications/demografi_investor: https://www.ksei.co.id/files/Statistik_Publik_-_Februari_2022.pdf
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia. (2023, Maret). www.ksei.co.id. Retrieved from www.ksei.co.id/publications/demografi_investor: https://www.ksei.co.id/files/Statistik_Publik_-_Februari_2023_v4.pdf
Saleh, A. R., & Wahab, M. A. (2004). Psikologi Suatu Pengantar dalam Perspektif. Jakarta: Kencana.
Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Tandio, T., & Widanaputra, A. A. (2016). Pengaruh Pelatihan Pasar Modal, Return, Persepsi Risiko, Gender, dan Kemajuan Teknologi pada Minat Investasi Mahasiswa. E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana Vol 16 No 3.
Umar, N. (2010). Argumen Kesetaraan Gender. Jakarta: Dian Rakyat.
Yusuf, M. (2019). Pengaruh Kemajuan Teknologi dan pengetahuan Terhadap Minat Generasi Milenial dalam Berinvestasi di Pasar. Jurnal Dinamika Bisnis dan Manajemen Vol 2 No 2, 4.
Zuhri, D. (2019). Pengaruh Manfaat, Pengetahuan Dan Edukasi Terhadap Minat Mahasiswa dalam Berinvestasi di Pasar Modal Syariah (Study Kasus Pada Mahasiswa IAIN Salatiga). Studi Ekonomi dan Bisnis Islam, 137.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Penulis yang menerbitkan jurnal ini menyetujui persyaratan berikut:
- Penulis memiliki hak cipta dan memberikan jurnal hak publikasi pertama dengan karya yang secara simultan dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution License yang memungkinkan orang lain untuk berbagi karya dengan pengakuan kepengarangan karya dan publikasi awal dalam jurnal ini.
- Penulis dapat masuk ke dalam pengaturan kontrak tambahan yang terpisah untuk distribusi non-eksklusif versi jurnal yang diterbitkan dari karya tersebut (misalnya, mempostingnya ke repositori institusional atau menerbitkannya dalam sebuah buku), dengan pengakuan atas karya awalnya publikasi dalam jurnal ini.
- Penulis diizinkan dan didorong untuk memposting pekerjaan mereka secara online (misalnya, dalam repositori institusional atau di situs web mereka) sebelum dan selama proses pengajuan, karena dapat menyebabkan pertukaran yang produktif, serta kutipan yang lebih awal dan lebih besar dari karya yang diterbitkan ( Lihat The Effect of Open Access).
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.